BANTENRAYA.COM – Anggota DPR RI Komisi I Rizki Natakusumah, meninjau dua dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) yang berada di Kecamatan Kaduhejo, dan Kecamatan Mandalawangi, Selasa 21 Oktober 2025.
Kunjungan Rizki Natakusumah didampingi Bupati Pandeglang Raden Dewi Setiani dalam rangka memastikan dapur SPPG menerapkan higienis.
Termasuk Natakusumah ingin memastikan program MBG berjalan optimal sesuai harapan Pemerintah Pusat.
BACA JUGA: Tanjung Lesung Beri Garansi Sewa 12 Persen Bagi Investor Selama Tiga Tahun
“Hari ini saya meninjau dapur SPPG, bagian dari upaya kami memantau pelaksanaan program MBG di Pandeglang yang menjadi perhatian Pemerintah Pusat,” kata Rizki.
Politisi Demokrat ini memberikan, apresiasi terhadap kerja keras para petugas dan relawan dalam menyajikan makanan bergizi untuk peserta didik. Melalui program MBG, Rizki berharap, meningkatkan asupan gizi masyarakat.
“Kami harap pelaksanaan SPPG di Pandeglang dapat berjalan lebih efektif dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, terutama dalam menekan angka stunting dan meningkatkan kesehatan anak-anak,” harapnya.
BACA JUGA: Kades Munjul Akui Pemeran Video Viral Tak Senonoh Adalah Dirinya, Kejadiannya Pada…..
Bupati Pandeglang, Raden Dewi Setiani mengatakan, peninjauan SPPG bersama Anggota DPR RI dalam rangka untuk memastikan, program MBG di Pandeglang berjalan dengan baik, sehingga dapat memenuhi gizi peserta didik.
“Kami ucapkan terima kasih kepada aa Rizki yang sudah hadir meninjau pelaksanaan program MBG yang merupakan bagian dari program nasional yang digagas oleh bapak Presiden Prabowo untuk meningkatkan kualitas gizi masyarakat,” katanya.
Kepala Dapur SPPG Desa Mandalasari, Kecamatan Kaduhejo, Zaenal mengatakan, dapur SPPG di wilayahnya baru mulai beroperasi pada 19 Oktober 2025.
Dapur SPPG yang dikelolanya diresmikan oleh Anggota DPRD Pandeglang, Fikri Pebriansyah. “Kami baru memulai kegiatan dapur SPPG beberapa hari lalu, dan Alhamdulillah berjalan lancar,” ujarnya. ***

















