BANTENRAYA.COM – Kelompok 92 Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) Universitas Bina Bangsa (Uniba) melaksanakan kegiatan pemasangan Peta Administrasi Desa di Desa Cibodas.
Kegiatan ini menjadi salah satu program kerja utama yang bertujuan membantu pemerintah desa dalam menyediakan informasi wilayah yang akurat dan mudah diakses oleh masyarakat.
Peta Administrasi Desa tersebut memuat batas wilayah, letak dusun, serta lokasi berbagai fasilitas umum di Desa Cibodas.
Keberadaannya diharapkan dapat menjadi panduan bagi warga sekaligus acuan penting dalam perencanaan pembangunan desa ke depan.
M. Faturrohman, penanggung jawab bidang pemerintahan Kelompok 92 KKM Uniba menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata pengabdian mahasiswa kepada masyarakat.
“Pemasangan peta ini kami mulai sejak pagi bersama rekan mahasiswa dan perangkat desa. Kami berharap keberadaan peta ini memudahkan masyarakat mengenal wilayahnya, serta membantu pemerintah desa dalam mengambil keputusan terkait pembangunan,” ujarnya, kemarin.
Baca Juga: Pastikan Perizinan PLTS Waduk Krenceng Sesuai Ketentuan, Pemprov Banten Komitmen Dukung EBT
Peta dipasang di titik strategis yang mudah dilihat dan dijangkau warga, sehingga informasi yang ditampilkan dapat diakses oleh semua lapisan masyarakat.
Selain itu, penempatan peta juga diharapkan menjadi sarana edukasi bagi generasi muda untuk lebih mengenal dan peduli terhadap lingkungannya.
Kegiatan ini mendapat dukungan penuh dari pemerintah desa dan menjadi bagian dari rangkaian program pengabdian KKM Uniba di Desa Cibodas yang berlangsung selama masa penugasan mahasiswa. ***