BANTENRAYA.COM – Anggota Komisi X Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia Furtasan Ali Yusuf mengunjungi daerah pemilih (dapil).
Kali ini, Fay sapaan akrabnya mengunjungi dua sekolah, yaitu SMK Negeri 1 Ciruas dan SMK Negeri 1 Serang, pada Rabu, 15 Januari 2025.
Di lokasi kunjungan resesnya, Fay menawarkan sejumlah beasiswa kepada murid dan guru.
Untuk murid yang lulus SMP akan mendapatkan beasiswa jika melanjutkan ke jenjang selanjutnya, sedangkan untuk lulusan SMK bisa mendapatkan beasiswa masuk perguruan tinggi.
“Sedangkan untuk guru yang lulus S1 ingin melanjutkan pendidikan S2 dan S2 ingin melanjutkan pendidikan S3 bisa mendapatkan beasiswa pemotongan uang kuliah tunggal (UKT),” katanya, kemarin.
Ia mengaku, dana pendidikan yang disediakan Pemerintah Pusat banyak sekali, dan hal itu sayang jika tidak dimanfaatkan untuk meningkatkan sumber daya manusia (SDM) di Banten.
Baca Juga: BKPSDM Kabupaten Lebak Beri Angin Segar ke Honorer yang Tak Lolos PPPK, Begini Janjinya
Terkait dengan aspirasi yang diterima, Fay mengatakan akan memperjuangkan aspirasi tersebut.
Tentunya hal tersebut berdasarkan regulasi dan aturan yang berlaku. Tidak kecuali dengan program beasiswa lainnya.
“Artinya, saya dalam menyalurkan beasiswa harus sesuai aturan, dan tidak ada pemotongan kepada penerima beasiswa,” tegasnya.
Baca Juga: Anime Dr Stone Season 4 Episode 2, Berikut Link Nonton Sub Indo Lengkap dengan Spoiler
Terpisah, Mulyadi, Kepala SMA Negeri 1 Cikande menyampaikan keinginannya untuk menjadi salah satu sekolah yang dikunjungi Wakil Rakyat tersebut.
Hal tersebut bertujuan untuk berdiskusi dan menyampaikan banyak hal terkait pendidikan, kurikulum, peningkatan karakter peserta didik.
“Tidak hanya itu, saya juga ingin menyampaikan terkait dengan pemenuhan sarana dan prasarana sekolah, dan melibatkan peran aktif orangtua,” ujarnya.***