BANTENRAYA.COM – Komisi Pemilihan Umum atau KPU Kabupaten Serang hingga Selasa, 8 April 2025 belum menerima logistik kotak suara untuk pelaksanaan pemungutan suara ulang atau PSU Pilkada Kabupaten Serang 2024.
Padahal pelaksanaan PSU tinggal 11 hari lagi, yakni pada Sabtu, 19 April 2025.
Ketua KPU Kabupaten Serang Muhamad Nasehudin mengatakan, pihaknya juga masih menunggu logistik yang masih dalam perjalanan dan terhambat karena adanya arus balik pasca Lebaran.
“Masih ada beberapa logistik yang masih nunggu, di antaranya kotak suara yang masih dalam perjalanan yang terhambat karena terjebak arus balik Lebaran,” ujarnya, Selasa, 8 April 2025.
Baca Juga: Petani Kramatwatu Terima Mesin Pemanen Padi dari Presiden Prabowo
Ia menjelaskan, kotak suara yang akan digunakan untuk kebutuhan pelaksanaan PSU tersebut didatangkan langsung dari Sidoarjo, Provinsi Jawa Timur.
“Karena kotak suara ini dari Sidoarjo mungkin mengalami kendala perjalanan karena musim arus balik Lebaran. Kita prediksi mudah mudahan besok (hari ini) atau lusa sudah sampai di gudang,” katanya.
Nasehudin menuturkan, pihaknya sedang melakukan sortir lipat kekurangan surat suara sebanyak 6.032 lembar di gudang KPU Kabupaten Serang yang berlokasi di Desa Ciruas, Kecamatan Kragilan.
“Surat suara hari ini sedang dilakukan sorlip, kemudian dilakukan penghitungan ulang. Setelah itu dimasukkan ke sampul kubus sesuai masing-masing TPS (tempat pemngutan suara),” jelasnya.
Baca Juga: Jalan Sawah Luhur Kota Serang Rusak Parah, Pengguna Jalan Was-was
Ia mengungkapkan, pihaknya sempat mengalami kekurangan surat suara yang diduga tidak terbawa oleh petugas distribusi saat melakukan pengiriman ke gudang KPU Kabupaten Serang.
“Kita mengambil kembali surat suara sebanyak 6.032 lembar, namanya percetakan mungkin terselip. Kemudian saat melakukan sorlip juga kita mene,ukan surat suara yang rusak sebanyak 32 lembar,” paparnya.
Selain itu, pihaknya juga tengah menyiapkan beberepa logostik lainnya seperti formulir C hasil, dan bilik suara sebelum didistribusikan ke tiap-tiap TPS.
“Tiap desa hingga kecamatan kita cicil supaya cepat terselesaikan, beberapa logistik, formulir C hasil sudah di set berdasarkan kecamatan, desa, dan jumlah TPS. Mudah-mudahan sampai ke TPS tepat pada waktunya,” tuturnya.
Baca Juga: 11 Hari Lagi Warga Kabupaten Serang Kembali Nyoblos, Jangan Lupa Datang ke TPS!
Ia mengaku masih menunggu instruksi dari KPU Provinsi dan KPU RI untuk melakukan pendistribusian logistik ke seluruh TPS di 29 kecamatan.
“Dalam pendistribusian logistik ada untuk pengamanan, pengiriman pakai mobil box. Logistik surat suara setelah di seting akan dikasih plastik supaya enggak kena air. Untuk pendistribusian kita masih menunggu instruksi,” ungkapnya.
Selain persiapan logistik, KPU Kabupaten Serang juga telah mengaktifkan kembali seluruh badan adhoc yang akan bertugas mulai dari PPK, PPS hingga KPPS.
“Untuk PPK jumlahnya 1.445 orang dan sudah dilantik di Swiss Bellinn Modern Cikande, dan untuk 978 PPS pelantikannya di aula Kampus Untirta Sindangsari. Kemudian untuk 16.484 anggota KPPS dilantik di masing-masing kecamatan,” ujarnya.
Baca Juga: Heo’s Diner Episode 6 Full Movie: Momen Canggung Heo Gyun, Eun Sil dan Lainnya
Tak hanya itu, pihaknya juga sudah mencari pengganti untuk anggota badan adhoc yang mengundurkan diri karena tidak siap menjadi panitia di PSU tersebut.
“Dari 978 anggota PPS itu yang mengalami pergantian ada 34 orang, kemudian untuk PPK enam orang. Jadi persiapan badan adhoc kita sudah lakukan dan mereka sudah mulai kerja,” katanya.***


















