BANTENRAYA.COM- Bisnis lobster air tawar saat ini dinilai menjanjikan. Jika digeluti dengan tekun, budidaya lobster air tawar akan dapat menghasilkan uang.
Seperti yang dilakukan warga RT 04, Rw 05 Komplek Lebak Indah, Kelurahan Terondol, Kecamatan Serang, Kota Serang.
Sejumlah warga sepakat menggeluti budidaya lobster air tawar di salah satu rumah warga yang tak terpakai. Budidaya lobster air tawar ini memanfaatkan galon air mineral bekas untuk sirkulasinya.
Baca Juga: Wakil Walikota Serang Imbau Vaksinasi Pelajar Wajib Ditemani dan Seizin Orangtua
“Budidaya lobster air tawar ini bertujuan agar masyarakat bisa menjadi masyarakat yang mandiri dan bisa menghasilkan pendapatan sampingan,” ujar Adi Nugraha, ketua UMKM budidaya lobster air tawar Komplek Lebak Indah, Selasa (7/9/2021).
Adi mengatakan, budidaya lobster air tawar ini dilakukan karna pasar atau permintaan lobster air tawar sangat menjanjikan. Menurut Adi, permintaan lobster air tawar sangat tinggi di pasaran.
Sedangkan pelaku usaha budidaya lobster air tawar saat ini masih sedikit jumlahnya. “Bisnis lobster air tawar ini sangat menjanjikan, maka kita sepakat mencoba menggelutinya,” jelas Adi.
Baca Juga: Ayo Cek Rekening! BSU Tahap 3, 4, dan 5 Sudah Proses Pencairan
Adi menjelaskan, dalam melakukan budidaya lobster air tawar ini, pihaknya memakai metode yang belum pernah dilakukan sebelumnya oleh pebudidaya lobster air tawar dimana pun juga. Karena, budidaya lobster air tawar yang dibuat oleh warga Lebak Indah ini memakai media galon air mineral bekas.
“Bahan ini (galon bekas) mudah untuk didapatkan, dan tak perlu mengeluarkan modal yang sangat besar. Ini bisa meminimalisir anggaran modal untuk memulai budidaya lobster air tawar,” katanya.
Ketua RT 04, Rw 05 Komplek Lebak Indah, Rohman mengatakan, warganya sangat antusias sekali dalam menjajal budidaya lobster air tawar. “Saya sangat mendukung kegiatan warga untuk budidaya lobster air tawar ini,” ujarnya.
Baca Juga: Kapten Chelsea Cesar Azpilicueta di Mata Thomas Tuchel
Rohman menuturkan, dirinya akan membantu mengajukan proposal bantuan ke Pemerintah Kota (Pemkot) Serang agar budaya lobster air tawar itu bisa berkembang lebih besar lagi. ***



















