BANTENRAYA.COM – Akhirnya teaser film Siksa Kubur rilis, tentu kabar ini menjadi berita bahagia bagi kamu yang suka dengan genre horor.
Teaser film Siksa Kubur rilis pada Rabu, 21 Februari 2024 melalui akun Instagram resminya.
Film Siksa Kubur merupakan karya terbaru dari sutradara kondang yakni Joko Anwar.
Baca Juga: Potong Tumpeng, Kapolresta Serang Kota Rayakan Hari Pers Nasional Bersama Awak Media
Dalam rilis teaser film Siksa Kubur, nampak cuplikan pendek yang berdurasi 1 menit 23 detik yang penuh dengan ketegangan.
Dalam teaser pertamanya yang beredar, diawali dengan kemunculan aktor ternama Indonesia, Reza Rahadian dan Faradina Mufti.
Reza Rahadian dan Faradina Mufti keduanya nampak menjadi pemeran utama dalam film tersebut.
Baca Juga: Kejam! Seorang Pengamen Dicekoki Miras dan Diperkosa Rekannya
Keduanya terlihat sedang berduka, mereka nampak sedang dalam proses mengurusi untuk menguburkan seseorang, seperti memandikan jenazah, hingga mengubur.
Dalam adegan lain muncul beberapa karakter dengan sejumlah aktor atau aktris pentinh lain yang ikut berperan dalam film Siksa Kubur.
Pemeran lainnya ada Arswendy Bening Swara, Slamet Rahardjo, hingga Christine Hakim, Muzakki Ramdhan dan Widuri Puteri.
Baca Juga: Beras SPHP Langka, Bulog Kota Serang Klaim Disalurkan Setiap Saat
Diketahui bersama, Joko Anwar telah merilis sejumlah film horor populer, seperti Pengabdi Setan (2017), Perempuan Tanah Jahanam (2019), hingga Pengabdi Setan 2: Communion (2022).
Film Siksa Kubur akan diproduksi oleh Come and See Pictures.
Kabarnya film Siksa Kubur akan tayang serentak di bioskop Indonesia pada 10 April 2024 mendatang.
Baca Juga: Telah Dana 13 Miliar, Proyek Jalan Nasional III di Lebak Mangkrak
Bagi anda pencinta film horor harap bersabar hingga perilisan mendatang.***


















