BANTENRAYA.COM – Eka Hospital segera buka di Megablok Kota Cilegon pada tahun 2026, Pemerintah Kota Cilegon melalui Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Cilegon telah memberikan bimbingan terlebih dahulu kepada para calon pekerjanya di Aula Disnaker Kota Cilegon, Kamis 13 November 2025.
Eka Hospital merupakan salah satu rumah sakit terbesar yang ada di Indonesia, dan pembangunan di Kota Cilegon ini menjadi Eka Hospital cabang yang ke 10.
Berdasarkan data Eka Hospital, calon pekerja yang diberikan bimbingan tersebut telah mengikuti beberapa tahapan seleksi sebelumnya hingga menyisakan sebanyak 60 orang.
Kabid Penempatan Tenaga Kerja Disnaker Kota Cilegon Hidayatullah mengatakan, pihaknya memberikan beberapa pembekalan kepada para calon pekerja yang akan bergabung menjadi pegawai Eka Hospital tahun 2026 mendatang.
“Pertemuan ini untuk pembekalan kepada para calon pekerja Eka Hospital agar memiliki keterampilan yang sesuai dengan kebutuhannya,” kata Dayat kepada Banten Raya, Kamis 13 November 2025.
BACA JUGA : Terjadi Ledakan di RS Eka Hospital BSD, Tim Gegana Gerak Cepat!
Menurutnya, tenaga pekerja lokal perlu dipersiapkan secara matang sebelum nantinya dapat bekerja secara langsung.
Pembekalan juga dalam upaya menekan angka pengangguran yang terjadi di Kota Cilegon, yang saat ini menempati urutan posisi ke tiga dari atas.
“Alhamdulillah Eka Hospital bekerjasama dengan Disnaker melakukan bimbingan demi meningkatkan pengetahuan, SDM, dan pencari kerja yang sesuai dengan jurusan Eka Hospital,” jelasnya.
Proses rekrutmen dan pembekalan seperti Eka Hospital tersebut, kata dia, dapat ditiru oleh para perusahaan yang lainnya.
Sebagai salah satu langkah untuk dapat memprioritaskan para pekerja dari warga Kota Cilegon terlebih dahulu.
“Kita bukan hanya memfasilitasi dari Eka Hospital saja, tapi berlaku ke beberapa perusahaan lain juga. Setiap perusahaan yang membuka Loker perlu melaporkan kepada Disnaker,” terangnya.
Sementara itu, Head Of Corporate Communication & External Affairs Eka Hospital Natalie Saacke menyampaikan, pihaknya melakukan pembekalan dengan Disnaker Kota Cilegon kepada para calon pegawai yang telah lulus dari seleksi psikotes.
BACA JUGA : Jangan Sepelekan Lelah, Dokter Sebut Anemia Bisa Jadi Tanda Penyakit Serius
Eka Hospital Serap Tenaga Kerja
Ia berkomitmen juga dapat menyerap tenaga kerja untuk Eka Hospital mayoritas dari Kota Cilegon.
“Harapan kami Eka Hospital dapat menyerap dari warga Cilegon sebanyak mungkin, dengan adanya pembekalan ini dapat menjaring bisa masuk Eka Hospital,” ucapnya.
Sampai saat ini pihaknya perlu melanjutkan proses rekrutmen terlebih dahulu kepada calon pegawainya.
Pihaknya membuka lowongan pekerjaan untuk Eka Hospital cabang Kota Cilegon melalui aplikasi yang disiapkan oleh Disnaker Kota Cilegon.
“Ini masih proses perekrutan sebelumnya membuka 120 orang dan yang lolos psikotes ada 60 orang, banyaknya ini administrasi kalau untuk medis dan non medis aka terpisah,” tuturnya.
Natalie berharap Eka Hospital di Kota Cilegon dapat segera rampung dan beroperasional pada pertengahan tahun 2026 mendatang.
“Eka Hospital di Cilegon ini diharapkan dapat beroperasional pada pertengahan tahun 2026 mendatang, kami perlu mengurus perizinan dan lain-lainnya terlebih dahulu,” pungkasnya. (***)














