BANTENRAYA.COM — BAZNAS Banten kembali mencatat prestasi membanggakan dalam upaya pengelolaan zakat yang profesional dan sesuai prinsip syariah.
Dalam audit syariah yang dilakukan oleh Inspektorat Jenderal Kementerian Agama Republik Indonesia, BAZNAS Banten berhasil meraih predikat “baik”.
Predikat itu diraih dalam aspek kepatuhan syariah dan predikat “transparan” pada indeks transparansi tanpa ada satu pun temuan keuangan.
BACA JUGA: Diduga Jadi Sumber Radioaktif Cs-137, KLH Siapkan Sanksi Berat untuk PT PMT
Apresiasi pun datang dari tim auditor. Robiyanto Hadi Wibowo selaku Pengendali Teknis Audit pada Inspektorat Jenderal Kemenag menilai BAZNAS Banten telah menjalankan seluruh regulasi dengan baik.
Dia pun mengapresiasi kinerja yang dicapai oleh BAZNAS Banten.
“Kami melihat BAZNAS Banten sudah taat regulasi, tidak ada temuan keuangan, dan hal ini tentu tidak lepas dari kerja keras para amil dan seluruh pegawai yang konsisten menjaga integritas,” ujarnya, Senin 15 September 2025.
BACA JUGA: Banyak Titik Sulit Dijangkau, Damkar Cilegon-Industri Bangun Pos Siaga di Ciwandan
Prestasi ini menjadi indikasi bahwa pengelolaan dana zakat di Banten tak hanya berjalan akuntabel, namun juga sesuai dengan prinsip syariah yang menjadi ruh utama lembaga ini.
Hal ini penting dalam membangun kepercayaan publik terhadap institusi pengelola zakat.
Ketua BAZNAS Provinsi Banten Syibli Sarjaya menyambut baik hasil audit ini dan menyampaikan rasa syukur atas kepercayaan yang terus tumbuh dari masyarakat dan pemangku kepentingan.
Dia bersyukur hasil audit menghasilkan kesimpulan positif sehingga perlu dijaga ke depannya.
“Alhamdulillah hasil ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus menjaga kepercayaan masyarakat. Catatan yang disampaikan akan kami lakukan perbaikan dan tindak lanjut secara serius,” tegas Syibli.
Bukti BAZNAS Banten Amanah
Menurut Syibli, audit ini bukan sekadar proses administratif, tetapi juga cermin atas komitmen BAZNAS dalam mengelola uang zakat dengan amanah, profesional, dan berbasis tata kelola yang baik.
Ia menegaskan bahwa setiap catatan dari auditor akan dijadikan dasar untuk peningkatan berkelanjutan.
Dengan capaian ini, BAZNAS Banten berharap dapat memperkuat perannya sebagai lembaga zakat yang mampu menjadi teladan nasional, dalam pengelolaan dana umat yang transparan, akuntabel, dan syar’i. ***
















