BANTENRAYA.COM – Warga Desa Bakung, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, mengeluhkan jalan raya yang ngebul.
Jalan Raya Bakung Kronjo ngebul tersebut akibat mobil truk galian yang sudah lalu lalang di luar jam operasional, yaitu siang hari.
Warga Bakung Kronjo mengeluhkan jalan raya ngebul karena dikhawatirkan terjadi kecelakaan, sesak nafas, dan menjadi penyakit.
Baca Juga: Mahasiswa kukerta kelompok 28 UIN SMH BANTEN Gelar seminar Problematika Pemilih Muda
Informasi ini diunggah oleh akun Instagram @infobalaraja pada Rabu, 31 Juli 2024.
Dalam unggahan terlihat video menampilkan banyak mobil truk galian yang lalu-lalalng saat pukul 13.40 WIB.
Selain mobil besar lalu-lalang, kondisi jalan juga ngebul, penuh debu dari tanah-tanah yang tertiup angin.
“Bakung Kronjo ngebul min, mobil galian sudah beroprasi, warga sesak nafas semua ini,” tulis di caption.
Bahkan tertangkal kamera seorang pengendara motor sambil menutup mulut dan hidungnya ketika melintasi jalan tersebut.
Warga tersebut berani merekam dan menyebarkan videonya ternyata memang ada alasannya.
Baca Juga: 8 Gombalan Lucu untuk Hari Pacar Nasional 1 Agustus 2024, Dijamin Ngakak dan Baper
Tercantum dalam Peraturan Bupati nomor 12 Tahun 2022, mobil truk besar hanya diperbolehkan beroprasi di jam-jam tertentu.
Mobil truk besar hanya diperbolehkan beroprasi dari pukul 22.00-05.00 WIB.
Namun nyatanya masih banyak mobil galian yang masih beroprasi di luar jam yang telah ditentukan. Masyarakat ingin pemerintah menindaklanjuti.***