BANTENRAYA.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Cilegon tengah menyiapkan rencana sosialisasi kepada masyarakat.
Sedikitnya ada 6 elemen masyarakat yang akan menjadi sasaran sosialisasi berbagai tahapan Pilkada Kota Cilegon.
Ketua Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat (Sosdiklih Parmas) dan Sumber Daya Manusia (SDM) pada KPU Kota Cilegon Nunung Nurjanah menjelaskan, 6 elemen tersebut yakni pemilih perempuan, tokoh masyarakat, pemilih pemula, pemilih muda, pemilih disabilitas dan organisasi mahasiswa.
“Ini kami sudah merencanakan sosialisasi, sasarannya yaitu akan ke beberapa segmentasi,” katanya, Senin 29 Juli 2024.
Nunung menyatakan, setidaknya ada 5 alasan adanya sosialisasi yang akan dilakukan secara masih tersebut. Pertama, agar masyarakat mengetahui penyelenggaraan KPU sekarang tengah melakukan tahapan Pilkada.
“Supaya warga tahu berbagai tahapan yang dilakukan KPU,” imbuhnya.
Selanjutnya, ujar Nunung, kedua untuk memberikan informasi kepada masyarakat untuk melakukan pengecekan apakah sudah terdaftar atau tidak di daftar pemilih.
“Warga supaya bisa melakukan pengecekan ke cekdptonline.kpu.go.id secara online atau dating langsung ke KPU,” ujarnya.
Lalu, papar Nunung, agar masyarakat datang ke TPS untuk menggunakan hak pilihnya pada saat pemungutan suara nanti pada Rabu, 27 November 2024.
“Selain itu, mengingatkan kepada pemilih agar bijak dalam menggunakan hak pilihnya. Mengingatkan agar tidak melakukan ujaran kebencian, mengingatkan terkait agar bijak dalam bermedsos dan tidak menjadi penyebar berita atau isu hoax, di saring dulu sebelum share,” tegasnya.
Sementara itu, Ketua KPU Kota Cilegon Patchurrohman mengungkapkan, dengan sosialisasi yang masif dan tersekema dengan baik, maka partisipasi pemilih bisa meningkat.
Baca Juga: Mantan Kades Kopo Didakwa Korupsi Proyek Dana Desa
“Harapan kami nantinya partisipasi pemilih pada Pilkada serentak tahun 2024 di kota Cilegon ini meningkat. Maka dari itu butuh bantuan dan kerjasamanya dari semua pihak,” pungkasnya. (***)















