BANTENRAYA.COM – Petugas Kelompok Petugas Pemungutan Suara atau KPPS 02 Desa Kubang Jaya, Kecamatan Petir menampilkan hal berbeda saat bertugas di Pemungutan Suara Ulang atau PSU Pilkada Kabupaten Serang 2024.
Pasalnya, saat bertugas menjadi KPPS mereka mengenakan pakaian adat Dayak untuk menarik perhatian masyarakat supaya datang ke TPS di PSU Pilkada Kabupaten Serang 2024 tersebut.
Ketua KPPS 02 Desa Kubang Jaya Ruli Hidayat mengatakan, pemilihan pakaian adat unik tersebut sudah menjadi rutinitas setiap kali pemilihan supaya masyarakat antusias datang ke TPS.
“Karena kita sudah melakukan kebiasaan rutin setiap kali ada pemilihan. Saat Pilkada kemarin kita pakai adat Baduy dan kali ini kita ingin menampilkan yang berbeda,” ujarnya saat ditemui di lokasi, Sabtu, 19 April 2025.
Baca Juga: Polisi Kembali Cari Sisa Potongan Tubuh Korban Mutilasi di Gunungsari
Ia menjelaskan, pakaian adat Dayak tersebut didapat dari rekannya yang bersedia menyewakan kostum untuk KPPS pada 19 April ini.
“Terus kita berfikir masa kalau di PSU ini kita mau pakai adat Baduy lagi. Kebetulan ada teman saya yang menyediakan penyewaan adat Dayak akhirnya kita sewa,” katanya.
Ruli menuturkan, pakaian adat Dayak tersebut sudah disiapkan dua hari jelang PSU untuk menyambut kedatangan Gubernur Banten Andra Soni saat melakukan kunjungan di TPS 2 Desa Kubang Jaya.
“Kebetulan juga ada kunjungan dari Bapak Gubernur Andra Soni dalam rangka memantau PSU di Kabupaten Serang. Kita pilih kostum Dayak ini karena teman punya bahan tersebut dan kita siapin sudah 2 hari,” jelasnya.
Baca Juga: Tim Gakkumdu Tangkap 7 Pelaku Dugaan Politik Uang pada PSU Pilkada Kabupaten Serang
Ia mengaku memiliki kesan tersendiri setelah memakai pakaian adat dayak karena banyak masyarakat yang ingin melakukan foto lantaran kostum yang dikenakan cukup unik.
“Akhirnya kita dapat respon dari orang-orang yang datang pada pengen foto. Mungkin ini lucu bagi mereka dan ternyata pakai kostum ini juga kita bawaanya kayak lebih seru,” tuturnya.***


















