BANTENRAYA.COM – Kabar gembira datang dari Ivar Jenner, Gelandang Timnas Indonesia yang resmi promosi ke skuad utama FC Utrecht untuk musim 2025-2026.
Pemain Timnas Indonesia, Ivar Jenner yang berusia 21 tahun tersebut berpeluang untuk tampil di ajang bergengsi Liga Eropa.
Promosi yang diraih oleh Ivar Jenner ke skuad utama FC Utrecht untuk musim 2025-2026 bukanlah pencapaian yang instan.
Setelah Ivar Jenner resmi bergabung dengan Akademi FC Utrecht pada 2016 lalu, dirinya melewati proses yang cukup panjang.
Ivar Jenner mulai melalui dunia sepakbola di Akademi Utrecht dari tim junior hingga berhasil bermain reguler untuk tim cadangan di Eerste Divise.
Pada musim lalu, Ivar Jenner menjadi pilar penting dengan tampil sebanyak 26 pertandingan dan berhasil mengumpulkan lebih dari 2.100 menit bermain.
Konsistensi yang diraih oleh Ivar Jenner pada akhirnya berhasil meyakinkan Pelatih FC Utrecht, Ron Jans untuk membawanya ke skuad utama.
Dengan status baru yang berhasil diraih, Ivar Jenner kini berkesempatan untuk bertanding di Eredivisie, Piala KNVB dan Liga Eropa.
Ivar Jenner yang resmi promosi ke dalam skuad utama FC Utrecht ini diunggah oleh Instagram @indonesiafootballzone_.
“Ivar Jenner resmi promosi tim utama FC Utrecht dan siap debut di Eredivisie,” tulis Instagram @indonesiafootballzone_.
FC Utrecht akan menghadapi babak kualifikasi kedua Liga Eropa menghadapi Sheriff Tiraspol pada akhir Juli 2025.
Apabila dirinya berhasil lolos, Ivar Jenner berpotensi menjadi pemain Indonesia langka yang berhasil bermain di Kompetisi Liga Eropa. ***