BANTENRAYA.COM – Presiden klub Arema FC Gilang Widya Pramana atau yang biasa disapa Juragan 99 resmi mundur dari jabatan Presiden Klub Arema FC.
Pengunduran diri Juragan 99 disampaikan secara resmi ke publik pada Sabtu, 29 Oktober 2022.
Pengunduran diri Juragan 99 dari jabatan Presiden Klub Arema FC buntut dari tragedy Kanjuruhan 1 Oktober 2022.
Juragan 99 secara jantan mengaku bertanggungjawab atas tragedy tersebut.
Juragan 99 juga telah melakukan aksi nyata dengan memberikan santunan kepada keluarga korban meninggal dunia tragedy Kanjuruhan.
Baca Juga: Daftar Harga BBM Pertamina Terbaru Per 1 November 2022, Ternyata Naik!
Selain itu, Juragan 99 juga menanggung perawatan korban luka pada tragedi Kanjuruhan.
Selain Juragan 99 yang hengkang dari struktur kepengurusan klub Arema FC, empat awak tim media Arema FC juga hengkang mengikuti jejak Juragan 99.
Namun, pasca pengunduran diri Juragan 99 dari Presiden Klub Arema FC, hingga saat ini belum ada pengumuman resmi pengganti dari Gilang yang juga bos produk kecantikan MS Glow.
Aremania saat ini masih menunggu pengumuman klub untuk jabatan Presiden Klub Arema FC.
Di saat Aremania masih menanti pengisi jabatan Presiden Klub Arema FC, di media sosial beredar foto Prananda Paloh mengunggah foto di Arema Store.
Foto tersebut diunggah di akun Instagram @pranandapaloh pada Minggu, 30 Okotber 2022.
Prananda Paloh terlihat sedang memandang logo Arema FC, dan menuliskan caption Salam satu jiwa.
Postingan tersebut juga mendapatkan berbagai komentar dari Aremania.
Namun, hingga Selasa, 1 November 2022 pagi, masih belum ada pengumuman resmi dari Manajemen Arema FC terkait pengisi jabatan Presiden Klub berjuluk Singo Edan tersebut.
Baca Juga: Kejanggalan Tragedi Halloween di Itaewon Korea Selatan, Nomor 5 Bikin Geleng Kepala
Prananda Paloh sendiri merupakan putra dari politisi serta Pendiri Partai Nasional Demokrat atau NasDem.
Prananda Paloh mengikuti jejak sang ayah dan menjadi politisi Partai NasDem.
Prananda Paloh juga merupakan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia atau DPR-RI periode 2019-2024 daerah pemilihan Sumatera Utara.***