BANTENRAYA.COM – Proyek revitalisasi Taman Monumen Geger Cilegon tahap I akan segera selesai pada pekan depan.
Walikota Cilegon Robinsar meminta kepada para pengunjung untuk dapat parkir kendaraan di Alun-Alun Kota Cilegon.
Saat ini, Pemkot Cilegon tengah gencar memerbaiki berbagai fasilitas umum di Kota Cilegon untuk menjadi ruang publik yang aman dan nyaman dikunjungi masyarakat.
Terpantau di lapangan, beberapa proyek yang sedang proses direvitalisasi yaitu Taman Monumen Geger Cilegon, penanaman kabel udara, perbaikan trotoar dekat landmark, dan masih ada beberapa proyek lain.
Taman Monumen Geger Cilegon yang berada di sebelah barat kantor Kodim 0623 Cilegon diperbaiki menggunakan dana Corporate Social Responsibility atau CSR sebesar Rp 300 juta.
Walikota Cilegon Robinsar mengatakan, proses pengerjaan Taman Monumen Geger Cilegon sudah 80 persen dan akan segera selesai pada pekan depan untuk tahap I.
BACA JUGA: Empat Calon Direktur Operasional BPRSCM Bakal Diwawancara Robinsar
“Tinggal finishing proses pengerjaan proyek Taman Monumen Geger Cilegon (Tahap I), itu sudah mau selesai, ya minggu depan beres,” kata Robinsar kepada Banten Raya, Kamis 23 Oktober 2025.
Pihaknya akan membuat dua tahapan rencana proses pengerjaan Taman Monumen Geger Cilegon yaitu pada trotoar dan tahap dua tamannya.
Robinsar menjelaskan, dirinya melakukan revitalisasi pada Taman Monumen Geger Cilegon sebagai tempat wisata edukasi di Kota Cilegon.
Karena menurutnya, Taman Monumen Geger Cilegon bukan hanya sekedar taman biasa, tetapi memiliki nilai sejarah nilai perjuangan para pahlawan.
BACA JUGA: Walikota Cilegon Robinsar Janji Pembangunan Fasilitas Publik Ramah Disabilitas
“Jadi bukan hanya monumen biasa saja, tapi tempat sejarah perjuangan yang terus harus selalu kita ingat terutama untuk generasi muda agar tidak lupa pada pejuang,” jelasnya.
Di Taman Monumen Geger Cilegon juga terdapat kolam yang cantik, kata dia, jika ditata dengan rapi maka taman tersebut dapat segera menjadi cantik dan nyaman untuk dikunjungi.
“Nanti bisa buat tempat healing masyarakat Cilegon juga. Terasnya itu sedang kita rapikan, ada lampu-lampu juga, ada tulisannya juga,” terangnya.
Adapun untuk lahan parkir bagi para pengunjung ke Taman Monumen Geger Cilegon, dapat memarkirkan kendaraannya di Alun-Alun Kota Cilegon, karena di Monumen Geger Cilegon tak ada lahan parkir.
Robinsar mengaku di depan Taman Monumen Geger Cilegon belum menyediakan lahan parkir bagi para pengunjung.
BACA JUGA: Rumah Dinas Walikota Cilegon akan Dirombak, Robinsar Minta Seperti Istana Bogor
“Ga bisa parkir di depan tamannya, parkir di Alun-Alun. Jangan parkir sembarangan,” tegasnya.
Menurutnya jika parkir kendaraan di Alun-Alun Kota Cilegon, para pengunjung dapat berkeliling terlebih dahulu di Alun-Alun tersebut.
“Kita merekomendasikan para pengunjung parkir di Alun-Alun jadi biar ramai juga Alun-Alunya atau mungkin ada forboden disitu bisa juga,” ujarnya.
Namun salah satu warga Cilegon Roy menyampaikan, seharusnya Pemkot Cilegon juga dapat menyiapkan lahan parkir untuk para pengunjung yang akan datang ke Taman Monumen Geger Cilegon.
“Harusnya menyediakan tempat parkir juga, karena ini pengunjung pasti bingung juga mau datang ke taman tapi kendaraannya belum tau disimpan dimana,” ucapnya.
BACA JUGA: Warga Bojonegara Blokade Jalan, Tolak Truk Tambang dan Ancam Tutup Tol Cilegon Timur
Mengenai parkir di Alun-Alun, kata dia, terlalu jauh aksesnya untuk menuju ke Taman Monumen Geger Cilegon.
“Ya kalau dari Alun-Alun itu kejauhan dong, belakang banget itu, warga harus jalan lagi nyebrang pula. Harusnya beri akses parkir yang dekat dengan tamannya,” pungkasnya.***