BANTENRAYA.COM – Sekolah Menengah Pertama atau SMP Negeri 6 Cilegon merayakan Hari Pendidikan Nasional atau Hardiknas dengan festival literasi dan numerasi, serta menonton film.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di halaman SMP Negeri 6 Cilegon setelah upacara bendera bersama guru dan siswa.
Kepala Sekolah SMP Negeri 6 Cilegon Ahmad Safrudin mengatakan, pada momen Hardiknas 2024 para siswa dan guru mengenakan pakaian adat, karena mengikuti instruksi dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi atau Kemendikbudristek RI.
“Sebelumnya kami memang berinisiatif memakai baju adat dalam rangka memeriahkan Hardiknas, dan ada juga surat edaran dari Kemendikbud RI terkait dengan upacara memperingati Hardiknas ini,” kata Ahmad kepada Banten Raya, Kamis, 2 Mei 2024.
Baca Juga: Inflasi Banten 0,41 Persen Pada April 2024, Tarif Angkutan dan Emas Biang Keroknya
Tidak hanya melaksanakan upacara bendera sebagai hari peringatan Hardiknas, kata Ahmad, SMP Negeri 6 Cilegon memiliki acara tersendiri dengan para guru dan siswa.
“Alhamdulillah dalam rangka Hardiknas ini, kami menggelar festival literasi dan numerasi yaitu menonton film bersama dan adapun lomba-lomba yang dilaksanakan,”lanjutnya.
Ahmad menjelaskan, pakaian adat ini akan digunakan hanya untuk hari ini saja sebagai simbol dalam memeringati Hari Pendidikan Nasional tahun 2024.
Ia sangat mengapresiasi kepada para guru dan para siswa SMP Negeri 6 Cilegon dalam memeriahkan Hardiknas yang berjalan dengan lancar.
Baca Juga: Spoiler Secret Ingredient Episode 2 Sub Indo: Chef Arif Beri Syarat, Maya Bakal Lakukan Ini
Dirinya berharap, semoga perayaan Hardiknas dapat memberikan semangat baru untuk pendidikan, terutama SMP Negeri 6 Cilegon.
Sementara itu, Guru Bahasa Indonesia SMP Negeri 6 Cilegon Vicky Antonio menjelaskan, mengenai film yang ditayangkan merupakan film tentang pendidikan untuk memotivasi para siswa.
“Film dokumenter tentang siswa yang malas belajar, filmnya diproduksi langsung dari Mahasiswa Kampus Mengajar. Kita lihat dan saksikan bersama-sama dalam rangka Hardiknas ini,” jelasnya.
Vicky juga mengungkapkan, harapannya dalam Hardiknas ini semoga pendidikan menjadi lebih sejahtera.
Baca Juga: Mengenal Oh Se Young Pemeran Choi Ga Hyeon di Lovely Runner Lengkap dengan Instagram
“Semoga peserta didik dapat lebih mengerti lagi, artinya ilmu untuk dirinya sendiri dalam kehidupan yang berkelanjutan ini dan kita sebagai tenaga pendidik bisa lebih sejahtera dan fokus mendidik penerus bangsa,” ungkapnya.***