BANTENRAYA.COM – Puskesmas Cibitung merespons cepat menangani pasien berinisial S asal Tangerang yang terserang penyakit HIV.
Pasien menjalani perawatan oleh Puskemas Cibitung medis di rumah keluarganya di wilayah Kecamatan Cibitung, Kabupaten Pandeglang.
“Saat dalam kondisi sakit, pasien dirawat di rumah keluarganya di daerah Cibitung. Pasien merupakan binaan Puskesmas Cibitung karena informasinya suspect B2 HIV,” kata Agus Lukmanto Camat Cibitung, Senin 21 November 2022.
Baca Juga: Kumpulan Ide Hadiah Buat Hari Guru Nasional 2022, Kirim dan Tunjukkan Cinta Kalian kepada Para Guru
Agus menjelaskan, pasien tersebut sempat menjalani perawatan medis di Puskesmas Cibitung. Namun hanya beberapa hari pasien meminta untuk pindah ke rumah sakit.
“Pasien sudah dirawat dan diberi obat oleh puskesmas. Tapi pasien sudah dibawa sama keluarga ke rumah sakit di wilayah Malingping, tanpa ada konfirmasi kepada puskesmas,” katanya.
“Padahal, pasien dalam masa pengawasan dan pengobatan puskesmas setempat,” jelasnya.
Menurutnya, video pasien tersebut sempat viral di media sosial karena ditandu.
Hal itu disebabkan karena jalan menuju kampungnya dalam kondisi tidak bisa dilalui kendaraan roda empat.
“Pasien ditandu karena ingin pulang ke rumah saudaranya ke Cibitung dengan memotong jalan desa yang tidak bisa dilewati kendaraan roda empat, ditambah jalan itu licin baru turun hujan,” ujarnya.
Diterangkannya, kondisi jalan tersebut dalam kondisi rusak.
“Kondisi jalan yang ramai kemarin di video merupakan jalan desa yang ada di Kecamatan Cibitung,” ujarnya.
“Untuk jalan desa memang masih banyak yang rusak apa lagi jika musim hujan itu sulit dilalui, karena statusnya jalan desa,” terangnya. ***