BANTENRAYA.COM – Simak sinopsis Preman Pensiun 6 episode 29 yang akan tayang hari ini, Rabu 28 September 2022.
Seperti biasanya, Preman Pensiun 6 untuk episode 29 akan tayang pada pukul 19.00-20.00 WIB jika tak ada perubahan.
Pada Preman Pensiun 6 episode 29 ini akan diperlihatkan Didu yang akhirnya bisa menyergap Yayat hingga mengajaknya beduel.
Baca Juga: 6 Syarat Agar Dana BPJS Ketenagakerjaan Bisa Diambil Walau Masih Bekerja
Pada episode sebelumnya, Agus telah pulih dari cideranya dan kembali bertugas dengan bertandem bersama Yayat.
Saat patroli ke parkir titik 3, Agus bertemu dengan Roy dan mengangkatnya menjadi kepala personalia menggantikan Didu.
Roy pun diberi perintah untuk mencari orang-orang baru untuk ditempatkan di parkiran dan pasar.
Baca Juga: PLD 2022 Dibuka hari ini! Berikut Link Pendaftaran dan Syarat Lengkapnya
Sementara itu, Remon kini harus kehilangan anak buahnya lagi setelah disikat oleh Uhen mantan anak buah Darman.
Hal itu membuat pergerakan Remon untuk mengamankan parkiran dan merebut terminal menjadi terganggu.
Sementara itu, Kang Mus kedatangan mantan anak buahnya sesama menjadi bos besar preman yakni Iwan dan langsung meminta bantuannya.
Baca Juga: Link Download Logo Hari Santri Nasional 2022 Format JPG dan PNG Resmi Kemenag
Dikutip Bantenraya.com dari berbagai sumber, para Preman Pensiun 6 episode 28, Bang Edi menagih hasil kerja Remon untuk merebut terminal.
Bang Edi menilai jika upaya untuk merebut terminal yang dilakukan Remon masih jalan di tempat.
Remon pun mengungkapkan jika dirinya terkendala oleh teknis di internal dan akan secepatnya menyelesaikan orderan yang diterimanya.
Baca Juga: Coki Pardede Klarifikasi Terkait Nonton Video Panas Cowok saat Diciduk Polisi, Ternyata…
Di terminal sendiri, semua personel membicarakan tentang kemungkinan perlu adanya pemimpin di sana agar bisa mengambil keputusan dengan cepat terjadi masalah.
Di saat semua menolak untuk menjadi bos, Toni justru mengajukan dirinya sendiri yang nampaknya tak disukai oleh Cecep.
Pasalnya, Toni dulunya menjadi biang kerok konflik rumit di terminal antara kubu Willy, Bubun, Darman dan Bang Edi.
Baca Juga: Tanggal Rilis Deadpool 3 Telah Dikonfirmasi, Hugh Jackman dari Wolverine Bergabung!
Di sisi lain, Cecep kembali turun ke lapangan dan kali ini adalah pasar dan menemukan jika belum ada yang mengisinya pasca penyamaran anak buah Ujang terbongkar.
Pedagang yang melihat kedatangan Cecep pun melaporkannya ke Kang Mus.
Aksi Didu untuk mengambil alih parkiran berlanjut dan kali ini Ia berhasil menemukan dan menyergap Yayat.
Tanpa basa basi, Didu pun langsung mengajaknya untuk berduel saat itu juga.
DISCLAIMER: Sinopsis Preman Pensiun 6 episode 29 ini hanya bersifat prediksi sehingga bisa terjadi perbedaan saat perilisan resminya nanti. ***