BANTENRAYA.COM – Dandim 0623 Cilegon Letkol Inf Ari Widyo Prasetyo berkunjung ke Yayasan Al A’raaf di Lingkungan Kubang Lesung, Kelurahan Taman Baru, Kecamatan Citangkil, Kota Cilegon, Jumat, 15 Juli 2022.
Kunjungan orang nomor satu di Kodim 0623 Cilegon tersebut dalam rangka silaturahmi ke berbagai elemen masyarakat.
Dalam kunjungannya, Letkol Ari didampingi sejumlah anggotanta di Kodim 0623 Cilegon.
Selain bersilaturahmi, Letkol Ari juga turut memberikan sejumlah bantuan berupa sembako dan uang tunai kepada anak-anak di Yayasan Al A’raaf.
Baca Juga: Viral!, Bule Berbikini Jalan-jalan Santai di Pantai Aceh Singkil
“Kegiatan bhakti sosial Jumat berkah ini terlaksana atas dasar kami selaku dari Kodim 0623 Cilegon dan Persit Kartika Chandra Kirana Cabang Kodim 0623 ingin lebih mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat di sekitar,” kata Ari kepada awak media.
Sebagai sesama manusia, kata Ari, harus saling membantu dan juga sebagai bentuk hubungan baik antara Kodim 0623 Cilegon dengan elemen masyarakat sekitar.
“Tentunya kita tahu betul, bahwa setiap umat manusia yang ada di belahan dunia ini adalah satu saudara yang tidak mengenal suku, ras, warna kulit apalagi pangkat dan jabatan, sehingga tentunya kita bisa melihat saudara-saudara kita yang membutuhkan kita,” tuturna.
Baca Juga: Pawang Hujan Rara Ngaku Berkomunikasi dengan Arwah Brigadir J: Mencengangkan, Akupun Merinding!
Dengan adanya kegiatan bhakti sosial Jumat berkah ini, diharapkan bisa membantu saudara-saudara yang membutuhkan.
“Semoga keberkahan dan kebaikan yang nantinya mengalir,” harapnya.
Ketu Yayasan Al A’raaf Wahyono mengatakan, mengucapkan terimakasih atas kunjungan Dandim 0623 Cilegon beserta anggota yang telah meluangkan waktu untuk berkunjung ke Yayasan Al A’raaf dalam rangka memberikan bantuan sosial kepada anak-anak asuhan.
Baca Juga: UPDATE Kode Penukaran Higgs Domino Island 17 Juli 2022, Dapatkan Chip Gratis hingga 120B
“Semoga dengan adanya bantuan ini bisa bermanfaat bagi kita semua dan kami mengucapkan banyak terimakasih atas perhatian Komandan Kodim beserta jajaran kepada yayasan kami ini,” tuturnya. *



















