BANTENRAYA.COM – Komedian dan youtuber Rita Warintil alias Purwadi meninggal dunia hari ini, Senin 6 Juni 2022.
Kabar meninggal Rita Warintil mengejutkan dunia maya lantaran sosok ikonis di YouTube WARINTIL OFFICIAL dinilai pergi secara tiba-tiba.
Kepergian Rita Warintil memberikan duka mendalam bagi anggota Warintil lainnya mengingat Purwadi adalah sosok yang dekat dengan mereka semua.
Dikutip dari Bantenraya.com dari akun TikTok @aksi_9104 yang mengunggah video pemain ‘Kontrakan Rempong’ yang kehilangan sosok Purwadi.
Mumu kehilangan buah hatinya, Castle kehilangan Bobo, Yayuk jamu kehilangan bestie-nya, Wati kehilangan Tini, Bordir kehilangan bestie-nya
Kemudian juga Nining tak jadi nikah dan paling sedih gang Suparni kehilangan Rita.
Baca Juga: Rutan Serang Overload, 50 Narapidana Dioper ke Lapas Cilegon
Selain Rita Warintil, Purwadi juga memerankan sejumlah tokoh di sketsa Kontrakan Rempong yang tayang di YouTube WARINTIL OFFICIAL.
Kabar kepergian Purwadi pertama kali dihembuskan Instagram @warintilofficial mengunggah foto almarhum yang berlatar hitam putih.
“Inna lillahi wa inna ilaihi raji’un. Dari hati yang paling dalam, kami dan keluarga turut berduka cita atas meninggalnya almarhum. Semoga Allah menempatkannya di tempat yang paling indah di Surganya Allah Amin,” tulis akun @warintilofficial.
“Bagi yang kenal Almarhum kami mohon agar dimaafkan segala kesalahan Almarhum baik yg disengaja maupun tidak sengaja dan kami mohon do’a dari teman teman semua”, Tambahan caption akun tersebut.
Spekulasi soal penyebab kematian Rita Warintil pun bertebaran, ada yang menyebut akibat penyakit paru-paru yang sudah lama didapnya hingga persoalan ilmu hitam.
Soal ilmu hitam diungkap melalui unggahan TikTok @racunrempong, dimana memperlihatkan potongan video Rita Warintil saat masih hidup.
Baca Juga: 8 Kisah Artis yang Menikah Dengan Fansnya Sendiri, Nomor 7 Cerita Cintanya Sangat Tidak Biasa
Ia menhelaskan mengapa saat itu sudah jarang nge-vlog Yang dijelaskan jika dirinya sedang dalam masa pemulihan sampai benar-benar sehat kembali.
Rita mengungkapkan jika sakitnya pun bukan karena masalah medis melainkan seorang perempuan yang membuatnya sakit.
Hal itu dikuatkan dengan Rita yang sudah berobat tapi setelah dicek kesehatannya ternyata sehat wal’afiat dan tidak ada penyakit apapun. ***



















