BANTENRAYA.COM – Foto nyentrik aktor Aming menjadi perhatian di media sosial saat menghadiri ulang tahun sejumlah artis.
Dalam foto yang viral itu, penampilan artis dengan nama lengkap Aming Supriatna Sugandhi tersebut terlihat tidak pernah tersenyum dan terkesan memasang muka cemberut dan marah.
Aming mengaku, jika dirinya tersenyum terlihat jelek dan mirip Joker, salah satu peran penjahat badut dalam film Batman.
Baca Juga: Indra Kenz Bantah Dirinya Afiliator, Bareskrim Polri Sebut Tidak Ambil Pusing
Dikutip BantenRaya.Com dari akun instagram @amingisback yang diunggah pada Kamis, 24 Maret 2022, jawaban Aming disampaikan saat menjawab komentar salah satu crazy rich Helena Lim @helenalim899.
Helena meminta Aming untuk tersenyum dalam foto.
“Senyumnya dong sayang,” komen Helena mengomentari foto-foto yang diunggah Aming.
Baca Juga: Fakta Baru tentang Dea OnlyFans yang Ditemukan Polisi Usai Gelar Perkara
Menjawab pertanyaan tersebut, Aming mengku jika dirinya senyum terlihat jelek mirip Joker.
“Kalau senyum aku jelek kayak Joker,” jawabnya menyertakan emoticon tertawa sampai menangis.
Mendengar pernyataan Aming, Helena hanya melemparkan tawa.
Baca Juga: Bacaan Surat Al Kautsar, Lengkap dengan Latin dan Artinya dalam Bahasa Indonesia
Tidak hanya itu, foto nyentrik Aming yang diunggah dengan balutan kostum kebaya dan sanggul serta kalung ring yang menutupi lehernya juga mendapatkan banyak sorotan dari warganet dan para artis.
Bahkan, yang membuat penasaran yakni payudara palsu yang dipakainya juga menjadi pertanyaan sejumlah warganet.
“Susu,” singkat artis Hedi Yunus @hedi_yunus.
Baca Juga: Bacaan Surat Al Kautsar, Lengkap dengan Latin dan Artinya dalam Bahasa Indonesia
Artis Reza Artamevia yang menyatakan senang bertemu Aming kembali, dan meminta jangan lupa untuk menghubunginya.
“Happy banget bisa ketemu kamu lagi, jangan lupa WA (WhatsApp) aku yah,” ucap akun @rezaartameviaofficial.
Artis penyanyi Devano Danendra @iamdevano kaget dengan penampilan nyentrik Aming tersebut.
“Waduh,” ucapnya. ***



















