BANTENRAYA.COM – Pebulutangkis tunggal putra Indonesia akan bermain di India Open 2026.
Jonatam Christie atau yang familiar disapa Jojo menembus final India Open 2026 setelah do semi final mengalahkan wakil Singapura Loh Kean Yew.
Didampingi Vicky Angga selaku pelatih, Jojo mengalahkan wakil Singapura dua gim langsung dengan skor 21-18 dan 22-20.
Dengan kemenangan itu, Jojo berhak menapaki kakinya di partai final yang akan berlangsung pada hari ini atau Minggu, 18 Januari 2026.
BACA JUGA: Daftar Tour BWF Pada Oktober 2025, Dua Turnamen Bergengsi Super 750 Sebelum Tutup Tahun
Di partai final, Jonatan Christie akan menghadapi Lin Chun Yi yang merupakan wakil China Taipei.
Final tunggal putra akan digelar di partai ke tiga atau sekitar pukul 14.30 WIB.
Jika Jojo menang dalam laga tersebut, tentu akan menjadi wakil Indonesia pertama yang menjuarai turnamen super series di tahun 2026.
India Open 2026 merupakan salah satu turnamen dengan kategori super 750.***



















