BANTENRAYA.COM – Kompetisi sepakbola BRI Liga 1 memasuki pekan ke sepuluh mulai tanggal 25 Oktober hingga 27 Oktober. Sejumlah klub akan bertanding untuk meraih kemenangan demi mengamnakan posisi mereka di papan atas liga atau untuk merangkak naik dari zona degradasi.
Pada laga pekan kesepuluh BRI Liga 1 yang digelar Rabu, 22 Oktober di Yogyakarta, tuan rumh PSIM berhasil mengalahkan Dewa United dengan skor 2-0.
Kemenangan yang diraih PSIM di BRI Liga 1 membuat Laskar Mataram ini membuat mereka berada di posisi 3 klasemen sementara dengan torehan15 poin hasil dari 4 kali menang, 3 seri, dan 2 kali kalah.
Sementara itu Dewa United berada di peringkat 10 BRI Liga 1 dengan raihan 10 poin hasil 3 kali menang, 1 kali seri, dan 5 kali menderita kekalahan.
Kesenjangan pertandingan BRI Liga 1 akan dimanfaatkan oleh tim papan bawah untuk bisa meraih kemenangan demi menjauh dari zona degradasi.
BACA JUGA : Persita Terus Tekan Borneo di Puncak Klasemen Usai Pesta Gol ke Gawang PSIM
Sementara untuk tim yang berada di papan atas BRI Liga 1, mereka juga mengincar kemenangan agar posisi mereka nyaman di papan tas.
Borneo FC yang menguasai puncak klasemen BRI Liga 1 akan ditantang oleh tuan rumah Arema Malang. Sementara Persita Tangerang yang berada di posisi runner UP akan tandang ke Bali guna menghadapi Bali United.
Sementara itu tiga penghuni zona degradasi BRI Liga 1 sementara yakni Persis, PSBS Biak, dan Semen Padang akan menghadapi tim kuat seperti Semen Padang yang harus menghadapi Malut United.
Persis Solo yang harus melawat ke kandang Persib. Sedangkan PSBS Biak berhadapan dengan Persebaya Surabaya.
Jadwal BRI Liga 1 Akhir Pekan Ini
Jumat, 25 Oktober 2025
15.30 WIB PSBS Biak Vs Persebaya Surabaya
19.00 WIB Madura United Vs Persija Jakarta
Sabtu, 26 Oktober 2025
15.30 WIB Persik Kediri Vs PSM Makassar
19.00 WIB Bali United FC Vs Persita Tangerang
Minggu, 26 Oktober 2025
15.30 WIB Arema FC Vs Borneo FC Samarinda
19.00 WIB Malut United FC Vs Semen Padang
Senin, 27 Oktober 2025
15.30 WIB Bhayangkara FC Vs Persijap Jepara
19.00 WIB Persib Bandung Vs Persis Solo. (***)



















