BANTENRAYA.COM – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Serang menyalurkan bantuan berupa nasi bungkus ke posko pengungsian di Banten Lama, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, Rabu, 2 Maret 2022
Sejak hari hari pertama banjir melanda Kota Serang pada Selasa, 1 Maret 2022 lalu PKS Kota Serang terjun ke titik-titik banjir di Kota Serang.
PKS Kota Serang membantu para korban banjir yang membutuhkan uluran tangan.
Hasan Basri, Ketua DPD PKS Kota Serang, memimpin langsung rombongan membawa nasi bungkus dan membagikannya ke warga yang tinggal di posko pengungsian.
Para pengungsi masih bertahan di tenda pengungsian karena tempat tinggal mereka masih terendam air.
“Pagi ini kami menyalurkan bantuan makanan untuk warga yang ada di posko pengungsian di Banten Lama,” kata Hasan.
Selain menyalurkan bantuan, rombongan PKS Kota Serang juga terus melakukan asesmen kebutuhan masyarakat.
Ada sejumlah kebutuhan yang mendesak dan harus segera dipenuhi sebagaimana aspirasi yang disampaikan para pengungsi.
Baca Juga: Dokumen Kependudukan Hilang Akubat Banjir, Disdukcapil Kota Cilegon Bisa Langsung Terbitkan Kembali
“Tadi ibu-ibu yang ada di pengungsian minta beberapa kebutuhan untuk anak-anak dan ibu-ibu, seperti susu, makanan ringan, dan kebutuhan perempuan lainnya,” katanya.
Dalam kesempatan itu, Wakil Ketua DPRD Kota Serang itu menyerukan kepada seluruh kader PKS Kota Serang untuk bersih-bersih Masjid Agung Banten Lama yang merupakan masjid kebanggaan masyarakat Banten.
Pasalnya, saat ini Masjid Agung Banten Lama perlu dibersihkan akibat banjir yang melanda.
“Kita mengajak kepada seluruh kader untuk bersih-bersih Masjid Agung Banten Lama, masjid kebanggaan warga Banten,” katanya. ***



















