BANTENRAYA.COM – Bridgestone Sumber Agung Serang, menawarkan program menarik berupa cashback Rp50 ribu untuk setiap pembelian ban khusus mobil Low Cost Green Car (LCGC) seperti Calya dan Avanza.
Customer Service Bridgestone Sumber Agung Serang Desi Lusiani mengatakan, program ini sudah berlangsung selama bulan Juli 2025 untuk memberikan kemudahan bagi konsumen mendapatkan ban mobil dengan harga spesial.
“Harganya itu Rp775 dan konsumen harus membeli satu pasang makan mendapatkan cashback per ban menjadi Rp725 ribu,” kata Desi kepada Bantenraya.com, Selasa 8 Juli 2025.
Menurutnya, perawatan ban yang baik juga harus dilakukan agar performa berkendara semakin nyaman, dengan melakukan balancing atau sporing.
“Ini akan berpengaruh terhadap awet tidaknya ban, jadi masanya itu memang 5 tahun, namun untuk perawatan disarankan tiap 10 ribu kilometer,” imbuhnya.
Baca Juga: Andra Soni Dukung Gerakan Pramuka di Banten, Beri Pesan untuk Dimasifkan
Bridgestone Serang juga menghadirkan produk terbaru yakni ban Tarunza 6 dengan teknologi Enliten.
“Teknologi unggulan ini yang memungkinkan Turanza terbaru hadir sebagai ban yang lebih nyaman, awet dan menunjang efisiensi kendaraan,” tutur Desi.
Sebagai sebuah ban comfort touring, ubahan pada ukuran ban, komposisi kompon serta desain pola tapak ban menghasilkan pengalaman berkendara yang senyap dan minim getaran sehingga membuatnya ideal untuk perjalanan jarak jauh maupun harian.
“Dari sisi keamanan, Turanza terbaru ini menawarkan keamanan yang lebih tinggi dengan desain baru yang meningkatkan daya cengkeram di permukaan basah sehingga mengurangi risiko aquaplaning dan memperpendek jarak pengereman, memberikan rasa aman bagi pengemudi di berbagai kondisi cuaca,” cakapnya.
Selain itu, rolling resistance atau hambatan gulir yang lebih rendah mendukung efisiensi bahan bakar untuk kendaraan konvensional dan memaksimalkan daya baterai untuk kendaraan listrik.
Baca Juga: Lengah Saat Naik Motor Warga Kabupaten Serang Tewas Usai Tabrak Truk Parkir
Sebagai ban touring premium, Turanza 6 tersedia dalam 34 ukuran, termasuk lima ukuran baru. Produk ini mencakup berbagai jenis kendaraan seperti sedan, MPV, dan SUV, dengan ukuran rim mulai dari 14 hingga 19 inci.
“Fleksibilitas ini memastikan bahwa Turanza 6 dapat memenuhi kebutuhan berbagai tipe kendaraan di pasar Indonesia,” kata Desi.(***)



















