BANTENRAYA.COM – Nama Diva Indonesia Vina Panduwinata sudah tak asing lagi di blantika musik dalam negeri. Sejumlah lagu hits lekat dengannya. Salah satunya adalah tembang September Ceria.
Lagu September Ceria menjadi lagu yang sangat enak didengar karena mengandung makna indah disetiap liriknya.
Walaupun termasuk lagu lawas namun tembang ini tetap menjadi favorit saat memasuki bulan September.
Baca Juga: Lagu-lagu Asyik yang Bisa Didengar untuk Menyambut September
Berikut lirik September Ceria yang dipopulerkan oleh Vina Panduwinata. Kalimat September Ceria telah menjadi viral saat memasuki bulan September ini.
Di ujung kemarau panjang
Yang gersang dan menyakitkan
Kau datang menghantar berjuta kesejukan
Kasih
Kau beri udara untuk nafasku
Kau beri warna bagi kelabu jiwaku
Tatkala butiran hujan
Mengusik impian semu
Kau hadir di sini, di batas kerinduanku
Kasih
Kau singkap tirai kabut di hatiku
Kau isi harapan baru untuk menyonsong
Masa depan bersama
Baca Juga: Lirik Lagu Wake Me Up When September Ends – Green Day
September ceria
September ceria
September ceria
September ceria milik kita bersama
Ketika rembulan tersenyum di antara mega biru
Kutangkap sebersit isyarat di matamu
Kasih
Kau sibak sepi di sanubariku
Kau bawa daku berlari dalam asmara
Yang mendamba bahagia
September ceria
September ceria
September ceria
September ceria milik kita bersama
September ceria
September ceria
September ceria
September ceria milik kita bersama



















