BANTENRAYA.COM – Berikut merupakan artikel yang membahas peluang karir dan gaji lulusan Sekolah Tinggi Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika atau STMKG.
Melanjutkan pendidikan ke sekolah kedinasan mungkin menjadi cita-cita bagi banyak siswa kelas 12.
Sekolah kedinasan sendiri memastikan peserta didiknya untuk menempuh pendidikan secara gratis hingga lulus.
Selain itu, lulusan sekolah kedinasan memiliki peluang karir yang cemerlang dengan gaji yang cukup besar.
Di Provinsi Banten sendiri, ada beberapa sekolah kedinasan yang berada di bawah naungan kementerian atau lembaga.
Salah satunya ialah STMKG. STMKG beralamat di Jalan Perhubungan, Pondok Betung, Pondok Aren, Betung, Tangerang Selatan, Banten.
BACA JUGA: 6 Sekolah Kedinasan dengan Kuota Pendaftaran Terbanyak 2025, Ada yang Jadi Incaranmu?
Meski begitu, baik pendaftar maupun peserta didik dari STMKG sendiri berasal dari seluruh Indonesia.
STMKG merupakan sekolah kedinasan yang berada di bawah naungan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika atau BMKG.
Untuk itu materi yang didapatkan ketika berkuliah di STMKG ialah pendidikan meteorologi, klimatologi, geofisika, dan instrumentasi.
Sistem pendidikan di STMKG menggabungkan teori, praktik lapangan, dan pelatihan profesional.
Dilansir dari lama stmkg.ac.id, sekolah kedinasan ini memiliki program DiplomyIV atau Sarjana Terapan dalam empat bidang keahlian.
BACA JUGA: Ini Daftar 4 Sekolah Kedinasan Tanpa Tes Fisik Ketika Pendaftaran
Bidang keahlian yang dimaksud diantaranya Meteorologi, Klimatologi, Geofisika, dan Instrumentasi MKG.
Peserta didik STMKG sendiri memang disiapkan untuk menjadi lulusan siap kerja dengan kompetensi teknis dan profesional sesuai bidangnya.
Prospek Karir
Alumni STMKG memiliki prospek karir yang jelas dan menjanjikan, diantaranya :
– BMKG di seluruh Indonesia.
– Stasiun cuaca, klimatologi, dan geofisika di berbagai provinsi dan kota.
– Instansi pemerintah yang membutuhkan analisis cuaca, iklim, dan gempa bumi.
– Perusahaan swasta bidang energi, konsultasi lingkungan, dan riset iklim.
– Proyek mitigasi bencana dan pengembangan teknologi instrumentasi MKG.
BACA JUGA: Sekolah Kedinasan STIN yang Misterius dan Jadi Idaman Calon Mertua
Besaran Gaji
Umumnya, lulusan sekolah kedinasan termasuk STMKG akan memperoleh besaran yang sesuai dengan golongan PNS yang biasanya dimulai dari Golongan III/a.
Sementara gaji pokok berada di kisaran Rp2,7 juta hingga Rp4,5 juta per bulan.
Jika mengacu Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 5 Tahun 2024, yang merupakan revisi ke-19 dari PP Nomor 7 Tahun 1977 mengenai Gaji PNS, besaran penghasilan bagi lulusan sekolah kedinasan telah ditetapkan secara resmi sebagai berikut:
– Golongan III A: Rp27.785.700-Rp4.575.200
– Golongan III B: Rp2.903.600-Rp4.768.800
– Golongan III C: Rp3.026.000-Rp4.970.500
– Golongan III D: Rp3.154.400-Rp5.180.700
– Golongan IV A: Rp3.387.800-Rp5.399.900
– Golongan IV B: Rp3.426.900-Rp5.628.300
– Golongan IV C: Rp3.571.900-Rp5.866.400
– Golongan IV D: Rp3.723.000-Rp6.114.500
– Golongan IV E: Rp3.880.000-Rp6.373.200
BACA JUGA: Info Update Sekolah Kedinasan 2026, Umur 14 Tahun Bisa Ikut Daftar
Selain gaji pokok, tentu juga ada tunjangan dengan besaran sesuai kelas jabatan.
Besaran tunjangan berdasarkan kelas jabatan berada dikisaran Rp2.531.250 untuk yang terendah hingga Rp33.240.000 untuk yang tertinggi.
Itu dia peluang karir serta besaran gaji lulusan STMKG. Semoga bermanfaat.***
















