BANTENRAYA.COM – Pemkot atau Pemkot Cilegon bekerja sama dengan Asosiasi Penyelenggara Jaringan Telekomunikasi atau APJATEL mulai melakukan penanaman kabel dalam tanah.
Penanaman kabel sendiri hanya dilakukan untuk kabel telekomunikasi saja, di sepanjang jalur protokol mulai dari PCI sampai dengan Simpang Landmark.
Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian atau Diskominfo Kota Cilegon Agus Zulkarnain menjelaskan, proses penanaman kabel sudah dimulai.
Penanaman dilakukan untuk kabel telekomunikasi saja, sehingga kabel PLN tidak termasuk.
“Iya sepanjang jalur protokol tingkat kesulitan bisa ditanyakan kepada pihak Apjatel atau kontraktor APJATEL-nya kang yakni PT SBKP dan PT TRP. Untuk PLN ada ketentuan khusus,” katanya, Rabu, 17 September 2025.
BACA JUGA: Mobil Dinas dan Kendaraan ASN Pemprov Banten Terjaring Razia Pajak, Ditempeli Stiker Peringatan
Agus mengatakan, pihaknya nanti akan melakukan evaluasi program relokasi kabel tersebut.
“Besok pagi (hari ini) ada rapat evaluasi progres relokasi kabel telekomunikasi itu. Mengundang pihak APJATEL beserta 2 PT kontraktornya itu,” jelasnya.
Sebelumnya, Walikota Cilegon Robinsar memastikan akan tegas kepada pengusaha telekomunikasi yang membandel tetap memasang jaringan kabel di jalur protokol.
Ia memastikan akan memotong semua kabel telekomunikasi yang masih dipasang atas atau Udara.
“Jadi saya akan tegas memotong kalua masih memasang jaringan di atas. Sebab, jalur protokol harus bersih dari kabel jaringan telekomunikasi,” katanya.
BACA JUGA: 14 Brand Motor Bakal Ramaikan IMOS 2025, yang Mana Favoritmu
Robinsar menyampaikan, pemindahan jaringan kabel di atas menjadi di bawah tanah adalah salah satu target utama dalam menata wajah Kota Cilegon.
“Kabel udara selama ini menjadi faktor yang mengganggu keindahan kota, sehingga penanganannya kami jadikan fokus utama,” paparnya.
Langkah berikutnya, jelas Robinsar, adalah penataan trotoar, sehingga nantinya trotoar bisa sangat indah dan enak untuk pejalan kaki.
“Besar harapan kami, relokasi kabel ini menjadi langkah awal dalam menata wajah baru Kota Cilegon. Selain kabel, kami juga akan menata beberapa trotoar agar kota semakin indah,” ujarnya.***















