Selasa, 27 Januari 2026
Banten Raya
  • Daerah
  • NasionalNew
  • Pendidikan
  • Opini
  • Ekonomi & Bisnis
  • Teknologi
  • Hukum & Kriminal
No Result
View All Result
Banten Raya
  • Daerah
  • NasionalNew
  • Pendidikan
  • Opini
  • Ekonomi & Bisnis
  • Teknologi
  • Hukum & Kriminal
Selasa, 27 Januari 2026
No Result
View All Result
No Result
View All Result
Banten Raya
  • Daerah
  • Nasional
  • Pendidikan
  • Opini
  • Ekonomi & Bisnis
  • Teknologi
  • Hukum & Kriminal

Tiga Tempat Tereksotis di Banten, Wajib Dikunjungi Minimal Sekali Seumur Hidup

Aldi Setiawan Oleh: Aldi Setiawan
24 Juni 2024 | 16:49
Tiga Tempat Tereksotis di Banten, Wajib Dikunjungi Minimal Sekali Seumur Hidup

Keberadaan badak jawa di Taman Nasional Ujung Kulon Pandeglang tertangkap kamera jebak milik Balai TNUK. Instagram @btn_ujungkulon

Bagikan Ke WhatsAppBagikan Ke FacebookBagikan Ke TwitterBagikan Ke Telegram

BANTENRAYA.COM – Provinsi Banten merupakan provinsi yang berada di paling Barat Pulau Jawa.

Banten sendiri salah satu provinsi yang masih seumur jagung. Sebelumnya, Banten merupakan bagian dari Provinsi Jawa Barat hingga terpisah di tahun 2000.

Meski masih terbilang muda, Banten rupanya menyimpan sejumlah tempat-tempat yang eksotis.

Bahkan, jika kamu warga luar Banten dan ingin berwisata ke Provinsi Banten, dijamin kamu tak akan kesulitan mencari tempat yang layak untuk menghabiskan waktu berwisatamu.

Ada banyak pilihan tempat yang bisa dikunjungi. Mulai yang berkaitan dengan alam, sejarah, dan budaya.

Berikut ini Bantenraya.com rangkum tempat-tempat paling eksotis yang wajib dikunjungi minimal sekali seumur hidup yang ada di Provinsi Banten.

Baca Juga: Penjualan Meningkat, Harga Seragam Sekolah Tetap Tak Melonjak

1. Ujung Kulon

Tempat pertama yang wajib kamu kunjungi sekali seumur hidup ialah Taman Nasional Ujung Kulon (TNUK).

TNUK sendiri merupakan kawasan taman nasional yang menjadi kebanggaan masyarakat Banten khususnya Kabupaten Pandeglang.

TNUK berada di ujung Barat Daya Kabupaten Pandeglang, tepatnya di semenanjung Ujung Kulon.

Ujung Kulon merupakan salah satu taman nasional tertua di Indonesia yang diresmikan sebagai Warisan Dunia oleh UNESCO pada tahun 1991.

Peresmian tersebut juga sekaligus meresmikan 4 taman nasional lainnya yakni TN Baluran, TN Komodo, TN Gede Pangrango, dan TN Gunung Leuser.

Hal menarik dari tempat ini ialah bahwa Ujung Kulon merupakan satu-satunya di dunia yang menjadi rumah terakhir bagi satwa endemik Badak Jawa Cula Satu.

Selain Badak Jawa, Ujung Kulon juga memiliki beragam jenis satwa liar lainnya seperti banteng, lutung, macan tutul, kucing batu, owa, kima raksasa, surili, dan anjing hutan.

Baca Juga: Beda Kronologi! Kematian Afif Maulana Dinilai Janggal, Polres Padang Bantah Tewasnya Korban Karena Polisi

Banyak jenis tumbuhan langka yang tumbuh di kawasan Ujung Kulon seperti Batryohora geniculata, Cleidion spiciflorum, Heritiera percoriacea, dan Knema globularia.

BACAJUGA:

Rumah Makan Padang ganti menu daging sapi dengan daging ayam

Imbas Pedagang Daging Sapi Mogok Jualan, Rumah Makan Padang di Kota Serang Ganti dengan Rendang Ayam

26 Januari 2026 | 21:38
Kepala Disperindag Provinsi Banten. Iwan Hermawan menangapi aksi mogok pedagang sapi

Harga Daging Sapi Naik Nasional, Disperindag Banten Minta Pedagang Tetap Berjualan

26 Januari 2026 | 21:24
akses menuju wisata baduy

Akses Menuju Wisata Baduy Rusak Parah, Mengancam Keselamatan Pengendara

26 Januari 2026 | 21:15
Lurah Masigit Mulyadi

Lurah Masigit Cilegon Ajukan Pembangunan RTLH untuk 4 Lokasi dan Penanganan Banjir

26 Januari 2026 | 20:52

Ujung Kulon juga termasuk kawasan yang memiliki ekosistem yang lengkap dan kompleks seperti kawasan hutan yang luas, rawa, dataran rendah, pegunungan, laut yang indah, kepulauan, dan garis pantai yang panjang.

Hal tersebut membuat kawasan Ujung Kulon memiliki beragam destinasi wisata seperti Pulau Handeuleum, Pulau Panaitan, Pulau Peucang, Gunung Honje, Padang Cidaon, dan Cibunar

Karena kondisi geografis yang kompleks seperti disebutkan di atas, beberapa wilayah dan pulau yang termasuk kawasan TNUK menjadi surga bagi para pecinta penjelajahan.

2. Wisata Budaya Kampung Baduy

Bayangkan kamu berada di zaman sebelum ponsel ditemukan. Bukankah itu ide yang bagus? Kamu benar-benar bisa lepas sementara dari tuntutan sehari-hari.

Kali ini kita akan mengunjungi desa adat Baduy. Sebuah desa yang tak tersentuh gilanya zaman dan filtrasi budaya luar. Sebuah tempat yang masih perawan dari kehidupan glamor perkotaan.

Desa wisata Saba budaya Baduy atau kampung Baduy merupakan sebuah kawasan yang berada di pedalaman Kabupaten Lebak, Banten, tepatnya berada di desa Kanekes, Kecamatan Leuwidamar dan ditinggali oleh suku asli setempat yakni suku Baduy.

Di tempat ini kita ditawari oleh kondisi alam yang asri, adat istiadat yang asli, dan jika kita masuk ke kawasan Baduy dalam, kita juga akan merasakan hidup layaknya di masa lampau.

Baca Juga: Dua Jemaah Haji Pandeglang Wafat di Kota Makkah, Dikebumikan di Suroya Pemakaman Khusus Bersama Ketua MUI Banten

Secara umum, desa Baduy sendiri terbagi menjadi dua, yakni Baduy dalam yang memiliki tiga kampung dan Baduy luar yang memiliki sekitar 68 kampung.

Disebutkan sebelumnya, bahwa kawasan Baduy, khususnya Baduy dalam, pelancong yang datang dilarang menggunakan sejumlah alat elektronik seperti HP dan lain-lain.

Selain itu, pendatang juga bahkan dilarang menggunakan produk-produk sehari-hari, apalagi jika produk tersebut mengandung bahan kimia dan bisa merusak alam.

3. Benteng Speelwijk

Jika kamu pecinta sejarah, sepertinya Benteng Speelwijk harus masuk ke dalam whislist tujuan wisata kamu.

Banten memang merupakan provinsi yang memiliki sejarah panjang, bahkan sejak era pra kemerdekaan.

Benteng Speelwijk sendiri salah satu bangunan yang menjadi saksi bisu dari perjalanan sejarah Banten di masa lampau.

Tempat ini merupakan salah satu tujuan wisata favorit masyarakat setempat dan berlokasi di Kampung Pamarican, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, Banten, kurang lebih 500 meter dari Masjid Agung Banten dan Keraton Surosowan.

Di sini kamu akan disuguhkan dengan bangunan berarsitektur ala zaman kolonial.

Baca Juga: Rhoma Irama Singgung Habib Bahar: Bukan Keturunan Nabi Muhammad SAW

Dalam perjalanannya, benteng speelwijk sendiri didirikan pada abad ke 17, lebih tepatnya pada tahun 1682. Kala itu, Banten masih dikuasai oleh Abu Nasr Abdul Qohhar atau Sultan Haji dan sempat mengalami peluasan di tahun 1685 dan 1731.

Penamaan ‘speelwijk’ sendiri diambil dari nama seorang Jenderal VOC yang ke 14 yang saat itu memerintah, yakni Cornelis Janszoon Speelman.

Dalam proses pembangunannya, Belanda sendiri memerintahkan seorang arsitek bernama Hendrick Loocaszoon Cardeel untuk merancang bangunannya.

Di masanya, keberadaan benteng ini membuat posisi Belanda di Banten menjadi kuat. Ketika itu, Belanda benar-benar bisa memonopoli perdagangan lada dan merica yang berasal dari Lampung kemudian kembali dijual kepada pedagang-pedagang asing yang berasal dari Cina, Malaysia, Arab, India dan Vietnam.

Benteng ini juga menjadi saksi bisu kelicikan Belanda dalam mengadu domba Sultan Haji dengan sang ayah, yakni Sultan Ageng Tirtayasa. Kala itu, sultan Haji memang memiliki kedekatan dengan Belanda, berbeda dengan sang ayah yang benar-benar tegas dalam hal politik dengan Belanda.

Adu domba tersebut akhirnya mencapai puncaknya ketika terjadi perang saudara antara anak dan ayah yang berujung pada keruntuhan Kesultanan Banten. (***)

Tags: BantenPandeglangTNUKwisata
Previous Post

Fantastis! Pria di Pati ini Berikan Seserahan Lamaran Mewah Hingga Ratusan Juta, Warganet: Tunggu 4 Bulan Selanjutnya

Next Post

Ini Sosok Boaz Solossa di Timnas Indonesia U16 yang Siap Obrak-abrik Pertahanan Filipina Nanti Malam

Related Posts

Rumah Makan Padang ganti menu daging sapi dengan daging ayam
Daerah

Imbas Pedagang Daging Sapi Mogok Jualan, Rumah Makan Padang di Kota Serang Ganti dengan Rendang Ayam

26 Januari 2026 | 21:38
Kepala Disperindag Provinsi Banten. Iwan Hermawan menangapi aksi mogok pedagang sapi
Daerah

Harga Daging Sapi Naik Nasional, Disperindag Banten Minta Pedagang Tetap Berjualan

26 Januari 2026 | 21:24
akses menuju wisata baduy
Daerah

Akses Menuju Wisata Baduy Rusak Parah, Mengancam Keselamatan Pengendara

26 Januari 2026 | 21:15
Lurah Masigit Mulyadi
Daerah

Lurah Masigit Cilegon Ajukan Pembangunan RTLH untuk 4 Lokasi dan Penanganan Banjir

26 Januari 2026 | 20:52
Pemkot Cilegon dan perwakilan PT KAI
Daerah

Pemkot Cilegon dan PT KAI Cek Lapangan Kondisi Gorong-gorong Perlintasan

26 Januari 2026 | 20:37
Kondisi Jalan Imam Bonjol rusak parah
Daerah

Jalan Imam Bonjol Cibeber Rusak Parah Usai Banjir, Perbaikan Masih Tertunda

26 Januari 2026 | 20:26
Load More

Popular

  • Pemkot Cilegon

    Satgas PAD Pemkot Cilegon Bakal Paksa Sekolah Negeri Beli Air Kemasan dari Perumda Cilegon Mandiri

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 10 Pejabat Eselon II Pemprov Banten Dilantik, 3 Di antaranya Promosi Jabatan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Daftar Lengkap Pejabat Eselon II Pemprov Banten yang Kena Rotasi Mutasi, Sejumlah Nama Baru Jadi Bos OPD

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Arti Kalimat ‘Nyawit Nih Orang’ yang Banyak Digunakan di Media Sosial

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Puluhan Pedagang Daging di Kios Pasar Kranggot Cilegon Kompak Mogok Jualan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Soto Klaten Tempat Sarapan Favorit Warga Serang, Harganya Cuma Rp5 Ribu dan Bikin Kenyang

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Lurah Kebonsari Bangun Saung Bengkel Inovasi Tanpa APBD Untuk Kumpul Warga

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • OPD Pemkot Cilegon Diminta Pintar Cari Dana Pusat, Bapperida Punya Keyakinan Soal Mandatori Efisiensi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Anggaran Dicoret, Pengadaan Truk Sampah di DLH Kabupaten Lebak Batal

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Persita Tangerang vs Persija Jakarta, Alarm Bahaya untuk Pendekar Cisadane

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Trending
  • Comments
  • Latest
SMAN 1 Cimarga

Pengakuan Siswi SMAN 1 Cimarga yang Ikut Mogok Sekolah, Bukan Dukung Siswa Merokok tapi……

18 Oktober 2025 | 12:16
matahari cilegon

Gedung Eks Matahari Lama Cilegon Mulai Dibersihkan, Bakal Jadi Gedung UMKM

8 Januari 2026 | 18:36
Forum Honorer Kota Serang

Forum Honorer Serang Nilai Pelantikan 3.800 PPPK Paruh Waktu sebagai Pelecehan Martabat Pekerja

22 Oktober 2025 | 22:25
SMAN 1 Cimarga

Para Siswa SMAN 1 Cimarga Kena Mental Terus Dipojokan Warganet, Pemkab Lebak Kirim Psikolog

16 Oktober 2025 | 19:45

Dukung Pemulihan Ekonomi Nasional, Bjb Backup Total Pembiayaan UMKM

Asooooy… Kepala Desa akan Diajak Studi Banding ke Korea dan China

Seluruh Ospek di Kampus Diputuskan Digelar Online, Termasuk di Banten

Mudik Resmi Dilarang, Efektif 24 April

Rumah Makan Padang ganti menu daging sapi dengan daging ayam

Imbas Pedagang Daging Sapi Mogok Jualan, Rumah Makan Padang di Kota Serang Ganti dengan Rendang Ayam

26 Januari 2026 | 21:38
Kepala Disperindag Provinsi Banten. Iwan Hermawan menangapi aksi mogok pedagang sapi

Harga Daging Sapi Naik Nasional, Disperindag Banten Minta Pedagang Tetap Berjualan

26 Januari 2026 | 21:24
akses menuju wisata baduy

Akses Menuju Wisata Baduy Rusak Parah, Mengancam Keselamatan Pengendara

26 Januari 2026 | 21:15
uin smh

Mahasiswa PAI UIN SMH Banten Dibekali Pemahaman Penulisan Karya Ilmiah yang Efektif dan Berintegritas

26 Januari 2026 | 20:54

Tag

2022 Andra Soni ASN banjir Banten BRI Brigadir J BRI Super League Cilegon drakor drama Korea Film Harga Tiket Helldy Agustian Indonesia Jadwal jadwal tayang Kabupaten Lebak kabupaten serang Kota Cilegon Kota Serang Lebak link nonton link twibbon lowongan kerja Pandeglang Pemkot Cilegon pemkot serang Pemprov Banten pilkada Polisi Preman Pensiun 6 Preman Pensiun 7 profil provinsi banten Ramadhan Robinsar serang sinopsis spoiler sub indo Timnas Indonesia Twibbon UMKM viral
Banten Raya

© 2026 Banten Raya - Berkualitas dan Berbeda

Nomor ID Pers : 26666 | Status Pendataan : Terverifikasi Faktual | Sertifikat : 1393/DP-Verifikasi/K/VIII/2025

  • Redaksi
  • Tentang Kami
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kebijakan Privasi
  • Digital Banten Raya
  • Ecommerce Banten Raya
  • Siding Banten Raya
  • Share Banten Raya

Ikuti Kami

  • Daerah
  • Nasional
  • Pendidikan
  • Opini
  • Ekonomi & Bisnis
  • Teknologi
  • Hukum & Kriminal

© 2026 Banten Raya - Berkualitas dan Berbeda