BANTENRAYA.COM – Halo warga Cilegon yang sedang mencari tempat bukber menarik di bulan Ramadhan 2024, jangan lewatkan artikel ini.
Kami akan memberikan informasi tentang tempat bukber yang menarik di Kota Cilegon untuk Ramadhan 2024.
Salah satu tempat bukber di Cilegon ini layak untuk dicoba karena menawarkan pemandangan sunset yang memukau di tepi rawa.
Apa nama tempat buka bersama tersebut di Cilegon yang punya pemandangan sunset tersebut? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Kedatangan bulan Ramadhan 2024 menandakan perlunya mencari tempat untuk acara buka bersama dengan keluarga, teman, atau rekan kerja.
Di Cilegon, ada salah satu tempat makan yang sangat estetik dan cocok untuk buka bersama, yaitu Terrace Sepuluh.
Baca Juga: Masuk Bulan Ramadhan, Muspika Kramatwatu Antisipasi Aksi Perang Sarung
Terrace Sepuluh memiliki suasana alami yang asri, meskipun berlokasi di lingkungan Kota Baja.
Tempat buka bersama ini istimewa karena Anda bisa menikmati hidangan di pinggir rawa sambil merasakan angin sepoi-sepoi.
Selain itu, di sini Anda juga dapat menikmati pemandangan sunset yang menakjubkan.
Baca Juga: Paten! Bacaan Doa Pengusir Ngantuk Saat Sahur Ramadhan 2024, Mata Langsung Melek
Terrace Sepuluh memiliki beragam tempat duduk yang estetis dan tersusun dengan rapi.
Tidak hanya di area outdoor, bagian dalam ruangan juga menawarkan desain yang indah dengan lukisan-lukisan alam yang mempesona.
Selain itu, pelayanan di tempat buka bersama ini sangat ramah dan profesional.
Baca Juga: Kapan All England 2024 Digelar? Simak Jadwal Lengkapnya Disini
Tentunya, makanan di sini juga sangat lezat dan diolah dengan resep khusus untuk menciptakan cita rasa yang sempurna.
Anda dapat menikmati berbagai hidangan, mulai dari hidangan seafood tumpah hingga olahan ayam goreng raja, gurame ngetril, nasi goreng ala terrace, bebek sultan, dan calamaris.
Tidak hanya itu, Anda juga dapat menikmati minuman segar seperti cappuccino float, ocean blue, dan berbagai pilihan es krim lezat.
Baca Juga: The Impossible Heir Episode 5 dan 6: Jam Tayang, Link Nonton, dan Spoiler
Tempat buka bersama ini terletak di Komplek Pondok Golf Asri, Blok C3, No 14, Kebondalem, Purwakarta, Cilegon.
Jangan lewatkan kesempatan untuk mengunjungi tempat ini dan rasakan sensasi makanan lezat serta kenyamanan tempatnya.***


















