BANTENRAYA.COM – Lesti Kejora ungkapkan alasan dirinya mencabut laporan kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) Rizky Billar.
Alasan Lesti Kejora mencabut kasus KDRT Rizky Billar tersebut dirinya ungkapkan pada Jumat, 14 Oktober 2022 di Polres Metro Jakarta Selatan.
Di dampingi dengan sang ayah, Lesti Kejora ungkapkan alasannya mencabut kasus KDRT Rizky Billar tersebut.
Baca Juga: Haru! Abenk Marco Pemeran Cecep Ungkapkan Kalimat Ini Usai Umumkan Preman Pensiun 6 Tamat
“Pada akhirnya saya mencabut laporan suami saya,” ungkapnya seperti yang dikutip dari kanal YouTube KH INFOTAINMENT.
Alasan Lesti Kejora mencabut laporan kasus KDRT Rizky Billar itu pun tak serta merta demi anak semata wayangnya.
“Alasannya, anak saya. Karena mau bagaimanapun suami saya bapak dari anak saya,” jelasnya.
Baca Juga: Ucapan Menohok Aris Nugraha Jelang Preman Pensiun 6 Episode Terakhir: Buat yang Benci dan Jengkel!
Lesti Kejora juga menambahkan bahwa sang suami, Rizky Billar juga mengakui perbuatannya dan meminta maaf.
“Dan beliau juga alhamdulillah mengakui perbuatannya dan meminta maaf kepada saya dan keluarga,” bebernya.
“Khususnya kepada orang tua saya, bapak saya yang Inshaa Allah keluarga saya bapak saya ibu saya sangat begitu memaafkan perbuatan suami saya,” sambungnya.
Baca Juga: Sinetron Preman Pensiun 6 Bakal Tamat Malam Ini, Lanjut Season 7?
Disamping itu, Lesti Kejora berharap peristiwa tersebut tidak akan pernah terulang kembali.
“Insya Allah harapannya mudah-mudahan tidak akan pernah terulang lagi,” pungkasnya.***



















