BANTENRAYA.COM – Beredar sebuah video seorang siswa tampar pacar di Sulawesi Selatan dan akhirnya viral.
Video siswa tampar pacar itu disebut terjadi dan tersebar pada Jumat 13 Mei 2022.
Diduga, siswa tersebut tega tampar pacar karena merasa kesal telah dicueki.
Dikutip Bantenraya.com dari Instagram @memomedsos, peristiwa tersebut terjadi di SMAN 9 Pinrang, Sulawesi Selatan.
Dalam video yang beredar, awalnya terlihat laki-laki dan perempuan mengenakan seragam Pramuka sedang duduk berhadapan di dalam kelas.
Namun tak lama kemudian sang perempuan berniat pergi namun dihalangi laki-laki yang ada dalam video.
Baca Juga: Nikita Mirzani Siap Tinggalkan Indonesia hingga Ungkap Gaji Sang Pacar Segini…..
Sejurus kemudian lak-laki iu menampar pipi si perempuan dan lantas pergi begitu saja setelahnya.
Tak terima dengan perlakukan kasar tersebut, si perempuan akhirnya membuat laporan ke Polisi.
“Iya, laporannya sudah masuk ke Polres Pinrang. Saat ini ditangani unit PPA,” kata Kasat Reskrim Polres Pinrang.
Baca Juga: Chandrika Chika Diperiksa Polisi lagi Pekan Depan
Belum diketahui persis motif sebenarnya dari laki-laki tersebut hingga tampar perempuan di hadapannya.
Hingga saat ini, laporan tersebut masih sementara didalami polisi.
Kejadian itupun tak luput dari perhatian netizen dan ikut berkomentar.
Baca Juga: 2 Cara Melacak Nomer HP Melalui Google Maps, Yang Suka Curiga Sama Pasangan Bisa Dicoba!
“Kenceng banget ***, kalo gue maknya gue proses ampe masuk bener masuk penjara,” ujar akun @nightwasnoon.
“Lgsg blacklist dr daftar jadi pacar ya ade2, tipe2 lelaki kyk gitu..,” tulis akun @justhafsha.
“Jgn mau klo cuma minta maaf doang ujungnya,” tutur akun @pratiwi.hardita. ***