BANTENRAYA.COM – Sebanyak 40 orang atlet silat muda Kota Cilegon sedang mengikuti seleks persiapan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Tingkat Provinsi Banten tahun 2026 bersama Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kota Cilegon.
Diketahui, Kota Cilegon tahun 2026 ini telah terpilih menjadi tuan rumah event Popda Tingkat Provinsi Banten.
Selain menjadi tuan rumah, Kota Cilegon juga tengah mempersiapkan atlet muda terbaiknya untuk dapat mengikuti perlombaan Popda nantinya.
BACA JUGA: Rapat Akselerasi 2026 BRI Region 8 Jakarta: Perkuat Jaringan, Dorong Pertumbuhan Berkelanjutan
Salah satunya IPSI Kota Cilegon tengah melakukan tahapan seleksi untuk menjaring sebanyak 20 atlet untuk Popda Tingkat Provinsi Banten.
Sekretaris IPSI Kota Cilegon Faturohman mengatakan, untuk tahapan proses awal pihaknya telah melakukan seleksi di Aula SMPN 7 Cilegon.
Melalui seleksi tahap pertama itu, pihaknya telah menjaring sebanyak 40 orang peserta untuk mengikuti tahapan seleksi selanjutnya.
“Alhamdulillah seleksi tahap pertama sudah kita lakukan, dan sudah ada 40 orang bakal ikut seleksi tahap berikutnya,” katanya kepada Banten Raya, Senin 19 Januari 2026.
Dari 40 orang tersebut, pihaknya akan kembali memilih dan menetapkan 20 orang peserta yang akan ikut event Popda 2026.
“Dari 40 orang itu bakal diseleksi lagi, nanti ada 20 orang yang terpilih lagi bakal ikut ke Popda mewakili Kota Cilegon,” ungkapnya.
Pekan lalu pihaknya tengah melakukan proses seleksi kebugaran fisik bagi calon atlet silat dari 40 orang tersebut.
Tetapi, 40 orang itu tak hanya mengikuti tes fisik saja, masih ada tahapan tes yang lainnya juga.
“Kemarin kita sudah tes fisik, ada tes seleksi kejuruan, dan tes lainnya. Nanti 20 orang ini bakal jadi atlet utama,” ujarnya.
Rentang usia dari 40 peserta tersebut mulai dari rentang usia 13 tahun sampai usia 15 tahun.
“Jadi 40 orang ini nantinya bukan cuma untuk Popda, tapi untuk pembinaan regenerasi selanjutnya,” jelasnya
Sebanyak 20 orang yang akan terpilih nantinya bakal ditetapkan oleh pihak IPSI Kota Cilegon pada pertengahan Februari 2026.
“Pertengahan Februari sudah ada fix 20 orangnya, lalu nanti akan dilakukan pembinaan selanjutnya,” tuturnya.
Pihaknya akan melakukan pembinaan kepada 20 orang atlet silat untuk Popda Tingkat Provinsi Banten selama 4 bulan.
IPSI Kota Cilegon menargetkan atlet silatnya mendapatkan minimal 5 emas pada ajang Popda Tingkat Provinsi Banten tahun 2026.
“Popda nya perkiraan Mei atau Juni 2026 ya, kebetulan Kota Cilegon yang menjadi tuan rumah Popda, pasti kita usahakan dapat prestasi yang terbaik,” pungkasnya.
Untuk lokasi pembinaan para atlet silat muda dari IPSI Kota Cilegon akan dipusatkan di Stadion Geger Cilegon.***

















