BANTENRAYA COM – Perjalanan untuk bisa berprestasi tidak mudah. Banyak jalan terjal yang dilalui atlet angkat besi sehingga mereka bisa menjadi cabang andalan bagi Banten untuk meraih prestasi baik di nasional atau internasional.
Banten saat ini boleh tersenyum sebab lifter andalannya Rizki Juniansyah terus mengharumkan nama Banten dan Indonesia diberbagai kejuaraan yang diikuti baik tingkat nasional maupun internasional.
Bahkan sebelum era Rizki Juniansyah, Banten juga memiliki lifter muda yang cukup disegani bernama Aziz. Prestasinya bahkan hingga berlatih di pelatna di era tahun 2011 hingga 2015 lalu.
Kedua mantan atlet PPLP Banten ini masih bertanding untuk Banten maupun membela Kota Serang untuk persiapan menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (porprov) Banten maupun kejuaraan dunia dan kualifikasi Olimpiade Prancis.
Baca Juga: Terjebak di Ruangan Guru, Maling di SD Blora Malah Ketiduran dan Dibangunkan Polisi
Sepenggal cerita tersaji sebelum angkat berat bergabung di program PPLP Banten ternyata pengurus saat itu tidak serta merta menerima angkat besi masuk. Pada tahun 2011, angkat besi baru masuk untuk program PPLP Banten.
“Sebelumnya kami berlatih mandiri di sasana Bulldog Gym. Kami mengusulkan agar bisa masuk di PPLP Banten. Baru tahun 2011 bisa menjadi salah satu cabang di PPLP. Kala itu yang melakukan verifikasi Pak Asep Suhara,” kata Ketua Perkumpulan Angkat Besi Seluruh Indonesia (Pabsi) Banten Muhamad Yasin.
Akhirnya setelah menunjukkan prestasi yang bagus, angkat besi diterima menjadi salah satu cabang binaan di PPLP Banten. Pada saat itu Aziz menjadi atlet yang berkibar karena kerap juara di berbagai ajang kejuaraan baik tingkat nasional maupun internasional.
“Banten diperhitungkan di angkat besi mulai era tersebut. Dan menghasilkan atlet yang berprestasi,” katanya.
Baca Juga: Polri Terbitkan Biaya Pembuatan Seluruh SIM, Cek Daftar Biayanya di Sini
Usai generasi Aziz muncul Rizki Juniansyah pada tahun 2017, yang saat ini menjadi lifter terbaik di dunia dari Indonesia. Dibawah arahan PPLP dan gemblengan dirinya saat melatih kini Rizki menjadi salah satu atlet yang ditakuti karena prestasinya.
“Rizki sudah memecahkan banyak rekor dunia di usia yang relatif muda yakni 19 tahun. Kini ia terus menapak jalan untuk bisa berprestasi di kelas senior. Rizki termasuk lulusan terbaik dari PPLP Banten. Tahun 2017 awal prestasi Rizki dengan meraih medali Perunggu di kejurnas PPLP,” ujarnya.
Sementara itu salah satu pejabat di PPLP Banten Asep Suhara mengatakan, angkat besi menjadi salah satu olahraga andalan untuk prestasi di Banten. Dulu sebelum bergabung di PPLP pihaknya melakukan seleksi ketat. Dari hasil pemantaua dan seleksi ini angkat besi menunjukkan prestasi sehingga ia tak ragu mengusulkan angkat besi sebagai cabang untuk dimasukkan di PPLP.
Baca Juga: 5 Pesepakbola Top yang Tidak akan Tampil di Piala Dunia 2022, dari Haaland hingga Mohamed Salah
“Tahun 2011 akhirnya angkat besi bergabung di PPLP Banten dan terbukti menelurkan atlet berprestasi hingga saat ini,” tutupnya. (***)


















