BANTENRAYA.COM – Sebagai ucapan terima kasih kepada Geraldine Beldi, orang pertama yang menemukan jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril di Sungai Aere Swiss.
Gubernur Jawab Barat, sekaligus orangtua Almarhum Eril, Ridwan Kamil menjanjikan sesuatu kepada Geraldine Beldi, jika tengah berkunjung ke Indonesia.
Melalui akun media sosial Instagram miliknya @ridwankamil mengatakan akan menjamu Geraldine, jika datang ke Indonesia.
“Ibu Geraldine kalau ingin berkunjung ke Indonesia, tolong kabari saya ya, nanti semuanya saya yang urus sebagai rasa terima kasih kami.” dalam keterangan yang dikutip dari akun Instagram @ridwankamil.
Baca Juga: Kapan Operasi Patuh 2022? Simak di Sini, Lengkap Dengan Sasarannya
Ridwan Kamil menjelaskan ditemukannya jasad Eril oleh Geraldine, seperti ditakdirkan oleh tuhan. Sebab, Eril datang ke Swiss untuk belajar, dan ditemukan oleh sosok guru.
“Eril ke sini niatnya mau belajar, akhirnya takdirnya ditemukan oleh seorang guru pengajar yang baik hati dan sederhana,” jelasnya.
Diketahui sebelumnya, Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril berhasil ditemukan oleh Polisi Bern, Swiss dalam keadaan sudah meninggal dunia.
Baca Juga: Satria Dewa Gatotkaca Sudah Tayang di Bioskop Inilah Detail dan Sinopsisnya
Eril yang hilang sejak 26 Mei 2022 baru ditemukan pada Rabu 8 Juni 2022 di Bendungan Engehalde, Bern setelah dilakukan proses pencarian.
Jenazah yang ditemukan tersebut dipastikan adalah Eril, anak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil setelah dilakukan tes deoxyribonucleic acid atau DNA. ***



















