BANTENRAYA.COM – Sporting CP akan melanjutkan perjuangannya dalam Pekan 7 UEFA Champions League (UCL) atau Liga Champions 2025-2026 kontra Paris Saint-Germain (PSG).
Sporting CP akan bertindak sebagai tuan rumah untuk hadapi PSG dalam Liga Champions 2025-2026 di Estadio Jose Alvalede pada Rabu, 21 Januari 2026.
Duel Sporting CP vs PSG dalam Liga Champions 2025-2025 dapat Anda saksikan melalui siaran langsung Vidio pada pukul 03.00 WIB.
Tekad Tuan Rumah Kembali Raih Kemenangan
Sporting CP yang bertindak sebagai tuan rumah untuk hadapi Les Parisiens bertekad untuk kembali meraih kemenangan setelah 2 kali sebelum berakhir tanpa kemenangan.
Pada laga terakhir, Sporting CP meraih kemenangan telak tanpa balas dengan skor (3-0) atas Casa Pia dalam Liga Portugal pada 17 Januari 2026.
BACA JUGA: Liga Champions Real Madrid vs AS Monaco, Misi Kemenangan Los Blancos di Bernabeu
Akan tetapi, Sporting CP menjalani 2 laga sebelumnya tanpa kemenangan, kalah dari Guimares dengan skor (1-2) dan meraih hasil imbang atas Gil Vicente dengan skor 1-1.
Dengan begitu, laga hadapi PSG dalam Liga Champions di kandang sendiri menjadi kesempatan untuk kembali ke tren kemenangan.
Prediksi Starting XI
Sporting CP
– Silva; Araujo, Inacio, Reis, Fresneda; Morita, Simoes; Guilherme, Trincao, Catamo; Suarez.
Pelatih
– Rui Borges
PSG
– Chevalier; Mendes, Marquinhos, Pacho, Araujo; Zaire-Emery, Ruiz, Vitinha; Kvaratskhelia, Dembele, Doue.
Pelatih
– Luis Enrique.***



















