BANTENRAYA.COM – Arema FC akan melanjutkan perjuangannya dalam BRI Super League 2025/2026 pekan ke-12.
Arema FC akan menjamu Persija Jakarta di kandangnya, Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur (Jatim) pada Sabtu, 8 November 2025.
Anda dapat menyaksikan duel sengit Arema FC vs Persija Jakarta dalam BRI Super League sore ini melalui tayangan siaran langsung Indosiar dan Vidio pukul 15.30 WIB.
Arema FC dan Persija Jakarta Modal Kemenangan di Laga Terakhir
BACA JUGA: Lowongan Kerja Terbaru Penempatan Cilegon di Forbis Hotel, Ada Banyak Posisi yang Dibutuhkan
Duel Arema FC vs Persija Jakarta sore ini diprediksi akan berjalan sengit di Stadion Kanjuruhan.
Hal tersebut dapat terjadi karena keduanya datang dengan modal kemenangan di pertandingan terakhir.
Macan Kemayoran datang ke kandang Arema FC dengan modal tren 3 kemenangan di pertandingan terakhir.
Persija Jakarta berhasil raih kemenangan 3 pertandingan beruntun atas Persebaya Surabaya, Madura United, dan PSBS Biak.
BACA JUGA: Ada Aplikasi Serba DIGI, Layanan Adminduk di Kabupaten Serang Semakin Mudah tanpa Keluar Rumah
Sedangkan sang tuan rumah, Singo Edan berhasil meraih kemenangan atas Semen Padang FC dengan skor 1-2 di Stadion H. Agus Salim, Padang.
Prediksi Susunan Pemain Arema FC dan Persija Jakarta
Pelatih Singo Edan, Marquinhos Santos akan menurunkan skuad terbaiknya jelang hadapi Persija Jakarta di kandangnya.
Tak mau ketinggalan, Mauricio Souza juga akan menurunkan para pemain terbaik di Macan Kemayoran.
Arema FC (4-3-3)
– Lucas Frigeri; Rifad Marasabessy, Luiz Gustavo, Betinho, Johan Alfarizi; Matheus Blade, Samuel Balinsa, Valdeci; Salim Tuharea, Paulinho Moccelin, Dalberto.
BACA JUGA: Dikunjungi Mantan Walikota Tangerang, Budi Rustandi Senang Bisa Sharing Pengalaman
Pelatih
– Marquinhos Santos
Persija Jakarta (4-3-3)
– Carlos Eduardo; Rio Fahmi, Rizky Ridho, Jordi Amat, Dony Tri Pamungkas; Fábio Calonego, Van Basty Sousa, Gustavo França; Allano Lima, Emaxwell Souza, Eksel Runtukahu.
Pelatih
– Mauricio Souza. ***


















