BANTENRAYA.COM – Tahun 2024 membawa harapan baru bagi para pecinta drama Korea yang setia menanti kehadiran kisah-kisah yang memikat dan menghibur. Yuk intip 13 drama Korea yang tayang Januari 2024 nanti.
Sebagai awal dari perjalanan tahun, industri hiburan Negeri Ginseng menyuguhkan berbagai tayangan menarik lewat drama Korea yang tayang Januari 2024.
Beragam genre siap dihadirkan mulai dari romantis, thriller, fantasi, dan misteri dapat disaksikan dengan ide cerita yang tak kalah menarik dari tahun-tahun sebelumnya.
Beberapa drama baru yang sudah banyak dinanti-nanti para penggemar di antaranya Marry My Husband, Doctor Slump, dan Flex x Cop.
Selain itu, drama misteri dan thriller Death’s Game Part 2 dan Gyeongseong Creature Part 2 sudah semakin ditunggu kelanjutan kisahnya.
Untuk lebih lengkapnya, mari simak daftar drama Korea yang tayang Januari 2024 berikut ini:
Baca Juga: Karyawan Hotel dan Restoran di Banten Kini Bisa Kerja Sambil Kuliah, Biaya Murah dan Tak Repot
1. Marry My Husband
Drama yang dibintangi oleh Park Min Young, Na In Woo, Lee Yi Kyung, dan Song Ha Yoon direncanakan tayang 1 Januari 2024 di tvN.
Menceritakan seorang wanita yang kembali ke masa lalu untuk membalas dendam kepada suami dan sahabatnya yang diam-diam berselingkuh di belakangnya.
2. Love Song for Illusion
Park Ji Hoon dan Hong Ye Ji siap beradu akting dalam drakor bergenre fantasi romantis sejarah Love Song for Illusion yang tayang pada 2 Januari 2024 di KBS 2.
Drama ini menceritakan kisah cinta dan obsesi seorang pria yang memiliki dua kepribadian terhadap seorang wanita di zaman kerajaan.
3. Gyeongseong Creature Part 2
Drama ini adalah kelanjutan dari kisah Park Seo Joon dan Han So Hee dalam bertahan hidup melawan Creature atau monster yang dibuat oleh keserakahan manusia.
Gyeongseong Creature Part 2 sebanyak 3 episode akan tayang 5 Januari 2024 di platform streaming online Netflix.
4. Death’s Game Part 2
Kelanjutan kisah Choi Yi Jae dalam Death’s Game Part 2 yang tersisa 4 episode akan hadir pada 5 Januari 2024 di TVING dan Prime Video.
Dalam lanjutannya, Choi Yi Jae mulai mencari tahu rahasia besar alasan kematiannya dan renkarnasinya yang disebabkan oleh Park Tae U.
Baca Juga: Viral Dua Anak Serahkan Ayah ke Griya Lansia Malang, Jika Meninggal Tidak Usah Dikabarkan!
5. Knight Flower
Knight Flower dibintangi Honey Lee siap rilis pada 12 Januari 2024 di MBC. Drama ini memiliki genre action-komedi sejarah.
Berkisah tentang seorang janda yang diam-diam menjalani kehidupan ganda bernama Jo Yeo Hwa (Honey Lee).
6. A Shop for Killers
A Shop for Killers adalah comeback Lee Dong Wook dalam drama bergenre thriller terbaru Disney+ yang akan rilis pada 17 Januari 2024
Drama ini menceritakan seorang wanita bernama Jung Ji An (Kim Hye Joon) yang menerima warisan berbahaya dan jadi sasaran para pembunuh usai kematian mendadak pamannya, Jin Man (Lee Dong Wook).
Baca Juga: Investasi di Pandeglang Seret, Bupati Irna Narulita Salahkan Pendemo
7. The Bequeathed
The Bequeathed berkisah tentang peristiwa buruk yang menimpa Yoon Seo Ha (Kim Hyun Joo) setelah mendapat warisan tanah kuburan keluarga.
Drama ini dibintangi oleh Kim Hyun Joo, Park Hee Soon, Park Byung Eun, dan Ryu Kyung Soo yang dijadwalkan tayang pada 19 Januari 2024 di Netflix.
8. Long Time No Sex (LTNS)
Ahn Jae Hong dan Esom akan beradu akting dalam drama Long Time No Sex LTNS akan rilis pada 19 Januari 2024 di TVING.
Drama ini berfokus pada suami dan istri yang menggunakan pemerasan terhadap pasangan yang terlibat perselingkuhan sebagai cara untuk memperoleh keuntungan sambil merenungkan kembali pernikahan mereka.
9. Captivating The King
Drama sejarah baru tvN yang dibintangi Jo Jung Suk dan Shin Se Kyung, The Crowned Clown, akan tayang di tvN pada 21 Januari 2024.
Captivating The King menceritakan Raja Yi In yang mencintai pemain baduk atau Go, Kang Hee Soo, yang awalnya ingin balas dendam.
10. In Cold Blood
In Cold Blood ibintangi oleh Lee So Yeon, Ha Yun Joo, Oh Chang Seok, dan Jang Se Hyun ini akan rilis di KBS2 mulai 22 Januari 2024.
Drama ini berfokus pada kisah tragis tentang saudara perempuan yang berpisah setelah orang tua mereka bercerai dan dipertemukan kembali oleh takdir.
Baca Juga: Target 19.000, Program PTSL di Kabupaten Serang Baru Trealisasi 6.900 Bidang Tanah
11. Flex x Cop
Flex x Cop merupakan kisah romansa seorang chaebol generasi ketiga yang menjadi detektif untuk menuntas kejahatan lewat koneksinya.
Dibintangi Ahn Bo Hyun dan Park Ji Hyun, drama yang ditulis oleh Kim Ba Da ini akan segera tayang di SBS pada 26 Januari 2024.
12. Doctor Slump
Drama comeback Park Shin Hye setelah menikah berjudul Doctor Slump ini akan tayang di JTBC pada 27 Januari 2024.
Doctor Slump menceritakan mahasiswa kedokteran, Yeo Jung Woo (Park Hyung Sik) dan Nam Ha Neul (Park Shin Hye) yang menjadi rival kemudian kejadian malang membawa mereka ke titik terendah.
13. Queen of Divorce
Drakor Queen of Divorce siap hadir di akhir bulan depan, tepatnya pada 31 Januari 2024 di JTBC yang mendapuk Lee Ji Ah sebagai pemeran utama.
Drama ini akan berkisah tentang wanita yang menerima penghianatan bernama Sara Kim dan kemudian pemecah masalah perceraian terbaik di Korea.
Itulah 13 drama Korea yang akan tayang menemani awal tahun 2024. Jadi, kamu siap nunggu yang mana?***


















