BANTENRAYA.COM – Diker Honda Fajar Mandiri, sebagai bagian dari jaringan diler PT Mitra Sendang Kemakmuran, secara konsisten menggelar kegiatan donor darah yang menjadi agenda rutin setiap tiga bulan sekali.
Bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Pandeglang, aksi sosial ini berhasil mengumpulkan 17 kantong darah dari para peserta yang terdiri dari karyawan, pelanggan, hingga warga sekitar.
Kepala Cabang Dealer Fajar Mandiri Oly Prajasari mengatakan, tidak hanya mendonorkan darah, para peserta juga mendapatkan pemeriksaan kesehatan gratis serta suvenir menarik dari Dealer Fajar Mandiri sebagai bentuk terima kasih atas kontribusi mereka dalam kegiatan ini.
“Kami ingin menjadi lebih dari sekadar dealer. Kami ingin menjadi bagian dari kehidupan masyarakat, termasuk melalui kegiatan-kegiatan sosial seperti donor darah ini,” ujarnya.
Baca Juga: Andra Bakal Pantau Langsung Kinerja Kepala Sekolah Jelang Pelaksanaan SPMB dan Sekolah Gratis
Menurut Oly, kegiatan ini juga sejalan dengan semangat gotong royong dan saling membantu yang menjadi nilai penting di lingkungan kerja Dealer Fajar Mandiri.
“Kegiatan donor darah ini bukan sekadar rutinitas, tetapi juga bagian dari komitmen perusahaan untuk hadir dan bermanfaat di tengah masyarakat,” imbuhnya.
PMI Pandeglang mengapresiasi kegiatan ini dan berharap kolaborasi serupa terus berlanjut, mengingat kebutuhan darah di wilayah Pandeglang cukup tinggi.
“Dengan terselenggaranya kegiatan ini, Dealer Fajar Mandiri berharap makin banyak pihak yang ikut tergerak untuk berbagi dan peduli terhadap sesama,” ujar Oly.
Menurutnya, donor darah merupakan salah satu cara paling langsung dan efektif untuk membantu menyelamatkan nyawa. Darah yang didonorkan dapat digunakan untuk berbagai keperluan medis seperti operasi, perawatan pasien yang mengalami kecelakaan, serta mereka yang menderita penyakit kronis yang memerlukan transfusi darah secara rutin.
“Selain itu, donor darah juga memiliki manfaat bagi pendonor, di antaranya meningkatkan produksi sel darah merah dan membantu menjaga kesehatan jantung,” jelasnya.
Masih kata Oly, dalam setiap acara donor darah juga diiringi dengan kampanye edukasi tentang pentingnya donor darah, sehingga konsumen tidak hanya mendonorkan darah, tetapi juga mendapatkan pemahaman yang lebih dalam mengenai manfaatnya.
“Kegiatan ini menjadi momen penting di mana masyarakat bisa berkumpul dan berpartisipasi dalam aksi kebaikan. Dari segi internal, kegiatan ini juga mempererat hubungan antar karyawan dan konsumen Honda, karena mereka turut serta dalam membantu pelaksanaan dan sebagai pendonor,” kata Oly.***



















