BANTENRAYA.COM – Melakukan aktivitas staycation dengan harga murah, menjadi keputusan yang bijak untuk mengatur budget selama berlibur.
Kota Cilegon menjadi lokasi yang dekat dengan destinasi wisata dan bisnis yang dapat diakses dalam jarak yang dekat.
Menginap di hotel dengan harga yang murah juga bisa menjadi alternatif agar pengelolaan keuangan tidak boros, namun tetap mendapatkan layanan yang nyaman.
Hotel yang didominasi bintang dua dan satu ini, memang tidak memiliki layanan sarapan atau makan malam, cocok untuk pelancong yang hanya ingin tinggal beberapa jam saja di Kota Cilegon untuk singgah.
Berikut ini, Bantenraya.com kutip dari Traveloka lima rekomendasi hotel murah harga Rp150 ribuan di Kota Cilegon.
BACA JUGA: Rekomendasi Hotel Tempat Menginap di Anyer dengan View Estetik, Harganya Rp400 Ribuan
1. Modern Indekos Cilegon
Hotel ini menawarkan biaya bermalam yang sangat ramah di kantong yakni Rp150 ribu per malam.
Tersedia kamar ber AC dan fasilitas Wifi yang bisa diakses agar menunjang koneksi internet pengunjung. Selain itu, hotel ini juga punya properti kamar yang berkualitas.
2. Reddoorz Dekat Pelabuhan Merak
Bagi pengunjung yang ingin menikmati suasana pelabuhan Merak, hotel ini menawarkan harga menginap Rp197 ribu per hari.
Lokasi yang hanya berjarak 1,6 kilometer dari Stasiun Merak, membuatnya mudah diakses. Termasuk pelayanan yang berkualitas akan memanjakan tamu.
3. Aimer Guest Host
Hotel ini memiliki beberapa varian kamar yang bisa dipesan, baik double bed maupun singel bed dengan fasilitas ruangan yang sudah sangat lengkap.
Harga menginap yakni Rp166 ribu per malam, sangat cocok untuk singgah saat menempuh perjalanan atau beraktivitas seharian.
4. Reddoorz dekat Simpang Tirtayasa Cilegon
Hotel ini memiliki corak bangunan yang cukup estetik, baik di ara lobi maupun bangunan. Harga yang sangat terjangkau yakni Rp 247 ribu per malam, tidak mengurangi layanan berkualitas yang diberikan.
Akomodasi ini bisa dipakai sebagai tempat bermalam bagi tamu keluarga yang sedang dalam perjalanan.
5. Pesona Enasa Merak
Hotel piihan terakhir ini bisa menjadi referensi untuk menginap bersama keluarga. Karena ada area restoran dan kolam renang untuk bermain.
Walau punya fasilitas yang cukup lengkap, harga menginap hanya Rp238 ribu per malam.
BACA JUGA: Lowongan Kerja Forbis Hotel Kota Cilegon, Terbuka untuk lulusan SMA Ini Posisinya
Harga dapat berubah sewaktu-waktu menyesuaikan dengan kunjungan tamu hotel, demikian informasi mengenai rekomendasi lima hotel murah di Kota Cilegon.***













