BANTENRAYA.COM – Kehadiran layanan bengkel untuk perbaikan alat transportasi menjadi hal yang penting, agar konsumen tidak merasa kesulitan untuk melakukan servis ketika terjadi kendala pada tunggangan kesayangannya.
Salah satunya ialah Scooter Jam yang fokus terhadap perbaikan sepeda motor vespa matic, bengkel yang sudah hadir sejak tahun 2019 itu mampu memperbaiki kerusakan Cespa dari tingkat ringan hingga turun mesin.
Admin Scooter Jam Cabang Serang Alvira Ainul Risti mengatakan, dalam satu hari pihaknya bisa melakukan servis kendaraan vespa matic sebanyak 10 unit dengan mekanik yang sudah handal.
“Karena mesin motor vespa ini kan sensitif, jadi perlu penanganan eksta oleh sebab itu kami fokus terhadap perbaikan vespa matic selain dari sisi harganya juga yang cukup tinggi. Bahkan, kami juga tidak melakukan perbaikan untuk servis vespa klasik,” kata Vira sapaan akrabnya kepada Bantenraya.com, di Jalan Ki Ajurum Nomor 123, Cipare, Kota Serang Kamis 16 Januari 2025.
Vira mengatakan, keunggulan yang ditawarkan oleh Bengkel Scooter Jam salah satunya ialah menawarkan spare part original, oli hingga ban, yang disediakan khusus untuk vespa matic.
“Jadi sudah kami pastikan semua sparepart lengkap serta original, dan kalau misalnya tidak ada bisa dilakukan indent terlebih dahulu. Saat pengerjaan juga dilakukan secara profesional dengan dua mekanik yang sudah memahami terkait vespa matic,” paparnya.
Beberapa layanan yang disediakan oleh Scooter Jam antara lain ada paket ekonomis dengan harga Rp335 ribu konsumen akan mendapatkan perawatan berupa servis CVT, injektor, oli gardan oli mesin, dan pembersihan filter udara.
“Sampai dapat perbaikan yang berat seperti turun mesin, seting klep, pembersihan pembakaran bisa kami lakukan. Lainnya dengan bengkel biasa yang belum tentu paham dengan mesin vespa,” imbuh Vira.
Baca Juga: Kasus PMK Naik, Pemprov Banten Perketat Pengawasan dan Vaksinasi
Sebagai informasi, Scooter Jam buka setiap hari mulai pukul 10.00 sampai 18.00 WIB, dan kerap menawarkan promo menarik seperti penjemputan kendaraan yang rusak.
“Kami juga memiliki ruangan sendiri agar konsumen yang melakukan servis bisa nyaman menunggu,” kata Vira.***