SERANG, BANTEN RAYA- Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menyebut jika kursi Gubernur dan Ketua DPRD Provinsi Banten saat ini sementara dipinjamkan. Oleh karena itu, mereka bertekad untuk kembali menjadi partai pemenang di Banten, pada Pemilu 2024 mendatang. Selain itu, di tahun yang sama mereka juga akan kembali menempatkan kadernya sebagai Gubernur Banten.
Seperti diketahui, PDIP gagal menempatkan kadernya untuk duduk di kursi Gubernur Banten pada pilkada serentak 2017. Saat itu, PDIP mengusung kader internal dan juga calon petahana yakni Rano Karno yang berpasangan dengan Embay Mulya Syarief. Akan tetapi, mereka harus mengakui keunggulan dari pesaingnya, Wahidin Halim-Andika Hazrumy.
Kemudian pada pemilihan anggota legislatif (pileg) 2019 untuk tingkat DPRD Provinsi Banten, PDIP juga harus rela melepas gelar sebagai partai pemenang kepada Partai Gerindra. PDIP hanya mampu menempati urutan kedua peraih kursi terbanyak dengan 13 kursi. Tertinggal tiga kursi dari Gerindra yang mendapat 16 kursi.
Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDIP Ahmad Basarah mengatakan, selama ini konsolidasi partai selalu berjalan. Gerakan partai yang dikenal dengan julukan si moncong putih itu terus dijalankan secara terstruktur, sistematis dan masif.
BACA JUGA: Soal Dukungan ke Ganjar Pranowo di 2024, Ketua PDIP Banten Ngeles Terus
“Konsolidasi partai terus berjalan secara terstruktur, sistematis dan masif untuk mewujudkan 5 mantap. 5 Mantap yaitu mantap ideologi, mantap organisasi, mantap kader, mantap program dan mantap sumber daya,” ujarnya dalam peresmian Gedung Serba Guna (GSG) Hj Megawati Soekarnoputri Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDIP Provinsi Banten, Kota Serang, Senin (23/8/2021).
Pria yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua MPR RI itu menuturkan, bersamaan dengan langkah partai tersebut, PDIP juga kini telah secara resmi memulai tahapan persiapan menghadapi pemilu dan pilkada serentak 2024 di Banten per kemarin. PDIP bertekad untuk kembali merebut kejayaan seperti yang diraihnya pada pemilu 2014.
“Gubernur dan wakil (gubernur), kemudian Ketua DPRD Banten sementara kita pinjamkan kepada yang lain. Tapi cukup satu periode saja. Oleh karena itu, konsolidasi perlu terus dilakukan,” katanya.
Ia mengaku sangat senang karena DPD PDIP Banten telah berhasil membangun GSG Hj Megawati Soekarnoputri. Dari ratusan kantor yang telah dimiliki PDIP, baru di Banten yang mempunyai GSG atau yang pertama se-Indonesia.
Saksikan Podcast Meja Redaksi di Banten Raya Channel
Meski demikian, pihaknya juga memberikan catatan lantaran masih ada empat Dewan Pimpinan Cabang (DPC) di kabupaten/kota yang belum memiliki kantor sendiri. Basarah meminta agar mereka bisa segera memilikinya sehingga konsolidasi dalam upaya pemenangan partai bisa berjalan optimal. “Di Banten ini diharapkan seluruh DPC partai telah memiliki kantor resmi,” ungkapnya.












