BANTENRAYA.COM – Warganet dihebohkan dengan sebuah video sekumpulan remaja yang terlihat membawa senjata tajam (sajam).
Aksi sekumpulan remaja yang terlihat membawa sajam membuat resah warga sekitar.
Video yang memperlihatkan sekumpulan remaja yang membawa sajam tersebut, diunggah oleh akun Instagram @memomedsos pada Minggu 3 April 2022.
Baca Juga: Satgas Covid-19 Terbitkan Aturan Baru Mudik 2022, Berikut Ketentuan Lengkapnya
Dalam keterangan atau caption video tersebut, akun Instagram @memomedsos menyatakan bahwa kejadian itu terlihat pada Sabtu 2 April 2022, pukul 01.00, menjelang sahur.
Sedangkan untuk lokasi kejadian mengenai aksi sekumpulam remaja yang membawa sajam di Karang Kimpul Kaligawe, Semarang, Jawa Tengah.
Dalam video tersebut terlihat beberapa remaja yang berlari dengan membawa sajam, menghampiri motor yang sedang lewat dan memukulkannya ke pemotor tersebut.
Baca Juga: Tak Perlu Turun, Penumpang KRL yang Kemagriban Boleh Batalkan Puasa di Gerbong
Aksi sekumpulan remaja yang membawa sajam yang terekam kamera, membuat warganet cukup geram dan membanjiri kolom komentar.
“Sedih aku lihat kayak ginian, karena kasihan sama orangtua yang jadi korban,” tulis akun Instagram @_akiraaa8.
“Gabut karena nganggur,” ujar akun Instagram @bukan.dia.
Ada pula warganet yang menuliskan nasihat, jika tidak bisa bermanfaat, setidaknya jangan merugikan.
“Kalau gak bisa bermanfaat, setidaknya jangan merugikan,” ungkap akun Instagram @ah.chintiaa.
Selain itu ada juga warganet yang menyayangkan tindakan sekumpulan remaja tersebut, di mana aksi tak patut itu dilakukan di bulan Ramadhan.
“Ini bulan Ramadhan, tapi setan masih berkeliaran,” pungkas akun Instagram @dewipalupiy.
Video aksi sekumpulan remaja yang membawa saja dan membuat warga sekitar menjadi resah, telah ditonton lebih dari 14.000 oleh warganet dan mendapat 170 komentar.
Sampai berita ini dituliskan, belum ada kabar sebab-musabab mengapa insiden itu dilancarkan dan juga belum ada laporan dari pihak berwenang setempat. ***

















