BANTENRAYA.COM – Persija Jakarta akan melanjutkan perjalanannya dalam Pekan 17 BRI Super League 2025/2026 menghadapi Persib Bandung.
Persija Jakarta akan menjalani laga tandang ke markas Persib Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Minggu, 11 Januari 2026.
El Clasico Indonesia Persib Bandung vs Persija Jakarta dapat disaksikan melalui siaran langsung Indosiar dan Vidio pada pukul 15.30 WIB.
Macan Kemayoran Bidik Kemenangan untuk Puncak Klasemen
BACA JUGA: Kumpulan Link Twibbon Hari Jadi Kabupaten Padang Pariaman ke-193, Cocok Dibagikan ke Media Sosial
Persija Jakarta dan Persib Bandung jelang menjalani laga El Clasico Indonesia berada di posisi 2 dan 3 klasemen sementara yang sama-sama meraih 35 poin.
Keduanya berbeda dengan 2 poin dari sang puncak klasemen sementara, Borneo FC yang mendapatkan poin sebanyak 37 poin.
Borneo FC tak mendapatkan poin tambahan di pekan ini setelah kekalahan atas Persita Tangerang dengan skor 2-0 di Indomilk Arena pada Jumat, 9 Januari 2026.
Dengan begitu, Macan Kemayoran dan Persib Bandung sama-sama mempunyai peluang untuk menjadi tim puncak klasemen di paruh musim menggeser Borneo FC.
BACA JUGA: Super League Madura United vs PSIM Yogyakarta, Laga Laskar Sape Kerrab di Tengah Pesta Ultah
Persija Akan Menuju Puncak Klasemen Jika Kalahkan Persib
Bagi Persija Jakarta, kemenangan atas Persib akan mengantarkan Macan Kemayoran ke puncak klasemen, unggul 1 poin dari pesaing terdekat.
Sebuah capaian yang bukan hanya menegaskan konsistensi, tetapi juga menjadi pondasi kuat untuk berjuang di putaran kedua Super League 2025/2026.
Pelatih Persija Jakarta, Mauricio Souza menegaskan bahwa pasukannya siap bertarung kontra Persib di GBLA demi meraih 3 poin, demi kebanggaan, demi rasa percaya bahwa musim ini bisa diakhiri dengan senyuman.
BACA JUGA: Tak hanya Diakibatkan Hujan, BPBD Lebak Sebut Banjir di Wanasalam karena Drainase Buruk
“Kami memiliki satu minggu persiapan yang luar biasa. Kami, pelatih dan pemain, sudah berusaha keras dalam persiapan,” katanya dikutip persija.id.
Menurutnya, para pemain Macan Kemayoran menjadi termotivasi untuk hadapi Persib Bandung dalam El Clasico Indonesia di GBLA.
“Kami semua tahu pertandingan ini sangat penting. Para pemain sangat termotivasi untuk memberikan yang terbaik dalam pertandingan,” tambahnya.
Persija Jakarta akan datang ke markas Persib Bandung dengan komposisi tim yang sudah membaik dibandingkan pekan lalu. Jordi Amat, Emaxwell Souza, dan Gustavo Almeida yang sebelumnya tidak bisa tampil kini sudah siap tempur. ***



















