BANTENRAYA.COM – Kabar duka datang dari Vanessa Angel dan Suaminya, Bibi Andriansyah yang meninggal dunia akibat mengalami kecelakaan, Kamis, 4 November 2021.
Vanessa Angel dan suaminya mengalami kecelakaan tunggal di Tol Nganjuk arah Surabaya KM 672.
Kecelakaan yang dialami mengakibatkan Vanessa Angel dan suaminya meninggal di lokasi kejadian.
Baca Juga: Daftar Nominasi Mnet Asian Music Awards 2021, Temukan Musisi Favoritmu
Dalam postingannya, Vanessa Angel menuliskan keterangan video yang berisikan tentang mobil rasa surga.
“Naik alphard rasa ke sorga ya pih wkwkwk..,” ditulis Vanessa Angel dalam akun Instagram pribadinya @vanessaangelofficial pada 13 Oktober 2021 lalu.
Seolah telah berfirasat, Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah sempat datang dan mengikut podcast YouTube Ashiap TV pada awal Oktober 2021 lalu.
Baca Juga: Kemenpora Lakukan Tes Pemanduan Bakat Cabang Olahraga di Pandeglang
Awalnya Vanessa Angel menuturkan bahwa Bibi Andriansyah merupakan tipenya.
“Kalau aku sukanya tipe kulit yang sawo mateng. Sebenarnya kalau tipe tuh relatif ya. Cuma kalo Bibi, aku tuh kayak nemu soulmate aku gitu,” katanya.
“Yang dibilang pasangan hidup soulmate itu Bibi,” ucap Vanessa Angel dalam podcast YouTube Ashiap Tv.
Baca Juga: Rachel Vennya Kembali ke Instagram, Postingan Terbarunya Permintaan Maaf
Dalam podcast tersebut awalnya Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah saling memuji satu sama lain.
Selain itu mereka menceritakan bagaimana kisah mereka merawat dan membesarkan anaknya, Gala Sky Andriansyah.
Kemudian Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah membuat merinding warganet lantaran menyinggung soal kematian.
“Kalau hari ini hari terakhir aku di dunia ini, kamu bakal ngapain?,” ucap Vanessa Angel spontan.
“Mati. Kalau ini hari terakhir lu di dunia ini, gue mati, ya mati ajalah… Bosen, gue kalau enggak ada dia, bosen hidup gue,” jawab Bibi Andriansyah.
Saat menjawab pertanyaan dari Vanessa Angel, Bibi Ardiansyah juga menambahkan bahwa masa depan anaknya sudah terjamin dengan adanya asuransi.
Baca Juga: Deddy Corbuzier Tanya Perasaan Gus Yaqut jadi Menteri, Jawabannya Tidak Mudah Urus Agama Orang
“Gala kan udah dapet warisan dari asuransi kita. Sudah cukuplah. Itu udah Jodi yang ngurusin, urusin Jod asuransinya,” sambung Bibi dalam podcast di Ashiap Tv.
Walaupun kabarnya Bibi Ardiansyah juga sudah menyiapkan tabungan untuk masa depan Gala.
Bibi juga menambahkan bahwa belakangan Vanessa Angel memang sering menanyakan pertanyaan soal kematiannya.
Baca Juga: Ke GIIAS 2021 Makin Mudah dengan Shuttle Bus Gratis, Ini Lokasi Penjemputannya
Namun Ia lebih memilih untuk menjawab ingin dijemput maut bersama dengan sang istri, dibanding harus menikah dan mengulang kehidupan baru lagi bersama pasangan yang lain. ***















