BANTENRAYA.COM – Forum Mahasiswa Cilegon atau FMC bakal mengadakan kegiatan Jambore Pemilihan Umum atau Pemilu Damai 2024.
Kegiatan Jambore Pemilu Damai 2024 ini merupakan bentuk kepedulian dan partisipasi para pemilih pemula dalam menyukseskan Pemilu 2024.
Adapun Jambore Pemilu ini digagas oleh organisasi mahasiswa yang tergabung dalam FMC yakni terdiri dari Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI), Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), Ikatan Mahasiswa Cilegon (IMC), Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) dan juga GEMMA Al Khariyah.
Ketua Pengurus Pusat atau PP IMC Arifin Solehudin mengatakan, Jambore ini akan diadakan pada 30-31 Januari nanti di My Pisita Anyer dengan melibatkan 500 mahasiswa.
Baca Juga: Pajak Hiburan Naik 40-75 Persen, Meski Diprotes Hotman Paris dan Inul, Aturan Tetap Berlaku
“Jadi kedatangan kita ke Bawaslu dalam rangka silaturahmi dan meminta Bawaslu Cilegon untuk mendukung kegiatan ini,” kata dia kepada wartawan saat ditemui di Bawaslu Cilegon, Rabu, 17 Januari 2024.
Arifin menjelaskan, pada kegiatan nanti, pihaknya juga akan menggandeng dari beberapa instansi lain seperti Polres Cilegon, Kodim, KPU, Kesbangpol dan Kejari Cilegon.
Jambore Pemilu Damai ini, paparnya, kegiatannya berupa diskusi dengan para penyelenggara pemilu untuk memberikan pencerahan supaya pemilih pemula bisa terlibat aktif dalam proses Pemilu 2024.
“Adapun yang akan didiskusikan dalam Jambore itu adalah edukasi tentang Pemilu agar lebih asyik dan santai dan tidak menjadi momok yang menakutkan di masyarakat,” ungkapnya.
Baca Juga: Cak Imin Janji Naikkan Anggaran Dana Desa Minimal Rp 5 Miliar, Biar Rakyat Tak Terjebak Rentenir
Dikatakannya, proses pemilu ini berpotensi untuk terjadi perpecahan di tengah masyarakat karena beda pilihan.
Oleh karena itu, bermula dengan adanya potensi tersebut, FMC menginisiasi Jambore Pemilu Damai agar Pemilu 2024 berjalan secara kondusif dan aman.
“Kalau kita melihat kadang-kadang beda pilihan bisa yang tadinya temanan bisa jadi musuhan yang tadinya dekat bisa jauh, yang keluarga saja beda pilihan bisa akhirnya ribut di sama-sama keluarga,” tegasnya.
“Selain itu, dalam pelaksanaan Jambore Pemilu damai nanti tentunya diharapkan kepada seluruh pemilih milenial untuk terlibat aktif di Pemilu terkhusus untuk tidak golput,” lanjutnya.
Baca Juga: Tarif Sewa Alun-alun Pandeglang Akan Diperkuat Melalui Perbup
Sementara itu, Ketua Bawaslu Cilegon Alam Arcy Ashari menyampaikan, kunjungan mahasiswa yang tergabung dari FMC dalam rangka mengajak sinergitas kegiatan Jambore Pemilu Damai.
Alam mengatakan, pihaknya menyambut baik kunjungan dan kegiatan yang bakal dilaksanakan oleh para mahasiswa Cilegon tersebut.
“Dalam kunjungannya, temen-teman mahasiswa ini yang pertama untuk silaturahmi, dan kedua teman-teman mahasiswa ini melibatkan organisasinya untuk memperhatikan soal kepemilikan di Cilegon,” ujar Alam.
Ia menerangkan, Bawaslu tentunya memberikan apresiasi sepenuhnya kepada teman-teman aktivis Cilegon yang mempunyai itikas baik dalam melibatkan diri dalam proses Pemilu 2024.
Baca Juga: Nunggak Sewa Kios, Kejari Pandeglang Tertibkan Kepemilikan Kios Pasar Badak
“Artinya ada keterlibatan mahasiswa agar Pemilu lebih baik, lebih tertib sesuai amanah undang-undang dan masyarakat senang melakukan pemilihan pemimpin lima tahun kedepan,” tuturnya.
“Yang kita tah mahasiswa ini sebagai agent of change, agen kontrol sosial mereka berperan juga mengawasi kepemiluan secara aktif, secara partisipatif agar Pemilu di Cilegon berjalan damai, nyaman dan tentram,” tandasnya.***
















