BANTENRAYA.COM– WhatsApp akhirnya resmi mendarat di Apple Watch, membuka cara baru bagi pengguna untuk membalas pesan tanpa harus menyentuh iPhone.
Notifikasi pesan masuk atau panggilan telefon, kini bisa langsung dibaca di layar jam, lengkap dengan opsi balasan cepat, voice note, hingga emoji.
Dengan hadirnya aplikasi ini, pengguna Apple Watch bisa tetap terhubung di mana saja, bahkan saat iPhone sedang jauh dari jangkauan.
Peluncuran ini menjadi jawaban atas tingginya permintaan pengguna yang menginginkan integrasi lebih dalam antara WhatsApp dan ekosistem Apple. Kini, segala kebutuhan komunikasi dasar bisa dilakukan cukup dari pergelangan tangan.
BACA JUGA: Cara Memindahkan Chat WhatsApp dari Android ke iPhone Secara Resmi dan Anti Ribet
Lantas, apa syarat dan langkah-langkah yang perlu dilakukan untuk bisa menggunakan WhatsApp di Apple Watch? Berikut adalah hal-hal yang perlu Anda lakukan:
* Syarat Perangkat Sebelum Install WhatsApp di Apple Watch
Agar WhatsApp dapat berjalan, perangkat harus memenuhi ketentuan berikut:
•Apple Watch Series 4 atau lebih baru
•watchOS 10 atau lebih baru
•iPhone yang memakai iOS terbaru
•Akun WhatsApp aktif dan tersinkron dengan nomor yang sama
Jika semua syarat terpenuhi, proses pemasangan bisa langsung dilakukan melalui App Store di Apple Watch.
1. Cara Install WhatsApp di Apple Watch
1.Buka App Store di Apple Watch.
2.Cari aplikasi WhatsApp melalui kolom pencarian.
3.Tekan Get/Unduh, lalu tunggu hingga instalasi selesai.
4.Buka aplikasi WhatsApp di Apple Watch, lalu ikuti instruksi untuk menyinkronkannya dengan WhatsApp di iPhone.
Prosesnya sederhana dan hanya butuh beberapa menit sebelum aplikasi siap digunakan.
2. Mengaktifkan Notifikasi WhatsApp di Apple Watch
Agar notifikasi WhatsApp bisa muncul di layar Apple Watch, lakukan pengaturan berikut:
1.Pastikan Bluetooth aktif dan Apple Watch tersambung ke iPhone.
2.Di iPhone, buka Settings > Notifications > WhatsApp dan aktifkan Allow Notifications.
3.Buka aplikasi Apple Watch di iPhone.
4.Masuk ke menu Notifications.
5.Scroll ke bawah, temukan Mirror iPhone alerts from, lalu aktifkan toggle untuk WhatsApp.
Setelah itu, semua notifikasi WhatsApp di iPhone akan otomatis muncul di Apple Watch.
3. Fitur WhatsApp di Apple Watch
WhatsApp untuk Apple Watch membawa beberapa kemampuan inti yang sangat berguna:
•Menampilkan notifikasi pesan baru
•Membaca riwayat percakapan
•Mengirim balasan cepat, emoji, dan reaksi
•Mengirim voice note
•Menampilkan preview gambar serta stiker
•Memberikan notifikasi panggilan WhatsApp, lengkap dengan nama atau nomor penelepon
Meski tampilannya ringkas, fungsi utamanya tetap terasa lengkap untuk kebutuhan komunikasi harian.
Kesimpulan
Integrasi resmi ajtara WhatsApp dengan Apple Watch ini menjadi lompatan penting dalam dunia wearable. Pengalaman komunikasi kini semakin fleksibel, praktis, dan tidak lagi bergantung sepenuhnya pada smartphone.***


















