BANTENRAYA.COM – Puluhan warga Desa Bangkonol menggelar demonstrasi di TPA Bangkonol, Kecamatan Koroncong, Kabupaten Pandeglang, Kamis 7 Agustus 2025.
Mereka ingin menyetop kiriman sampah dari Kabupaten Serang, dan Tangerang Selatan. Sayangnya, tidak ada satupun truk pengangkut kiriman sampah dari luar daerah.
Akibat hal itu, warga geram hingga mengangkut sampah yang dikirim ke kantor Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Pandeglang.
Baca Juga: Nonton My Girl Friend is The Man Episode 6 Sub Indo Full Movie: Nasib Hubungan Ji Hoon dan Yoon Jae
“Kami sengaja datang ke TPA untuk menyetop kiriman sampah, akan tetapi tidak ada pengiriman sampah hari ini,” kata Ahmad Yani, Koordinator Front Aksi Masyarakat Bangkonol.
Ahmad mengatakan, warga akan setiap hari menjaga TPA Bangkonol agar tidak lagi menerima kiriman sampah dari luar daerah.
Hal itu sebelum pemerintah daerah menerapkan sistem sanitary landfill sesuai rekomendasi Kementerian Lingkungan Hidup.
Baca Juga: Viral Bapak Ini Hidup Bersama Kucing-kucing, Ternyata Ada Kisah Pilu Dibaliknya
“Kami pastikan setiap hari warga mengontrol kiriman sampah di TPA,” ujarnya.
Dikatakannya, warga akan mendukung kebijakan pemerintah daerah, jika sampah di TPA Bangkonol dikelola dengan baik.
Namun berdasarkan cek lapangan, sampah yang dibuang di TPA belum dikelola secara maksimal.
Baca Juga: Tak Minta Royalti, Charly Bakal Beri Hadiah pada Cafe yang Memutar Lagunya: Akan saya kasih…
“Kalau belum siap menampung sampah, jangan coba-coba menampung sampah dari luar. Kalau sudah siap untuk tampung sampah seperti di Banyumas, tidak jadi masalah. Bukan semata-mata kami menolak, tapi karena bau, dan lalat yang kami rasakan, karena hingga saat ini TPA Bangkonol masih menerapkan open dumping,” jelasnya.
Di tempat yang berbeda, sejumlah pemuda mengatasnamakan Pandeglang hitam menggelar demonstrasi di kantor Bupati dan Wakil Bupati Pandeglang.
Dalam aksinya, kantor Setda Pandeglang juga dilempari sampah oleh sejumlah pemuda. Mereka ingin memberikan jika sampah mengeluarkan bau busuk. ***
















