BANTENRAYA.COM – Rico Albantani, mahasiswa jurusan Teknik Elektro angkatan 2022 mengaku, kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) Untirta tahun 2022 meninggalkan kesan yang menyenangkan.
Menurutnya, banyak mahasiswa baru (maba) yang hadir secara langsung di Auditorium Kampus Untirta Sindangsari merasakan keseruan tersebut.
“Ospek (maba Untirta) kali ini tuh seru banget. Enggak berasa kayak ospek. Biasanya ospek monoton, tapi ini fun banget,” ungkap Rico.
Peserta yang mengikuti PKKMB Untirta tahun 2022 secara daring melalui zoom dan YouTube pun mengungkapkan kecemburuan mereka di media sosial, karena tak dapat merasakan semaraknya ospek secara langsung.
“Online full iri,” tulis pemilik Instagram @saluputtt sembari mengunggah rekaman layar ketika peserta PKKMB Untirta 2022 sedang bernyanyi dan menari bersama.
Mahasiswa baru lainnya turut kecewa tak kebagian buku yang dibagikan oleh Gol A Gong pada sesi tanya-jawab.
Baca Juga: Cara Penukaran Uang Kertas Baru Tahun Emisi 2022, Pecahan Rp2 Ribu sampai Rp100 Ribu
“Tim online menangis gak bisa dapet novel Balada Si Roy-nya Gol A Gong” unggah pemilik akun Twitter @TresnaAnggun disertai tangkapan layar.
Selain diwarnai dengan hiburan, mahasiswa baru diberi pemahaman mengenai teknis perekrutan teroris dan penyebaran paham radikal di media sosial beserta upaya pencegahannya.
Penyampaian dilalukan melalui materi bertajuk “Peran Mahasiswa dalam Menangkal Radikalisme, Terorisme, dan Ekstrimisme” yang disampaikan oleh Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Banten Zulkarnain dan Ketua Umum Banten Peduli Umat (BPU) Irhan Nugraha.
Baca Juga: Video Detik-detik Mobil Polisi Diteriaki ‘Ferdy Sambo’ Wujud Kekecewaan Warga Viral
Selanjutnya, Direktur Bursa Efek Indonesia (BEI) Achmad Dirgantara berbagi wawasan mengenai pasar modal sebagai sumber pendanaan perusahaan dan sarana investasi masyarakat.
Ia berpesan kepada mahasiswa yang tertarik berinvestasi untuk mempertimbangkan tujuan investasi dan mengenali karakter diri sebelum memutuskan investasi yang ingin dipilih.
“Investasi selalu berkaitan dengan dana, waktu dan resiko. Ketika ingin berinvestasi, tentukan tujuan investasi untuk apa dan pilihlah investasi yang sesuai dengan profil diri kita,” ujarnya.
Baca Juga: Pacar Bharada E Diminta Ganti Nomor, Khawatir Dilacak Anak Buah Ferdy Sambo?
Ia pun mengimbau mahasiswa untuk mengasah kemampuan analisis, mempertimbangkan performa perusahaan dan memastikan legalitas perusahaan tersebut sebelum mulai berinvestasi.
“Apabila ingin melakukan investasi, bisa ditanyakan dulu izinnya di OJK untuk memastikan apakah ini legal atau tidak. Juga harus punya pengetahuan untuk analisa. Jangan sampai ikut-ikutan,” tegasnya.
Pada PKKMB Untirta 2022, Untirta bekerja sama dengan BNI dan Bank Indonesia turut meluncurkan E-KTM, yakni kartu tanda mahasiswa berbasis digital yang dapat digunakan oleh mahasiswa untuk berbagai keperluan. ***

















