BANTENRAYA.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serang mengevaluasi pelaksanaan vaskinasi di seleluh kecamatan di Kabupaten Serang. Dari 29 kecamatan yang ada, terdapat 10 kecamatan yang capaian vaksinasinya masih terbilang rendah.
Adapun 10 kecamatan yang capaian vaksinasinya masih rendah yaitu Kecamatan Petir, Tirtayasa, Cikeusal, Tanara, Kramatwatu, Ciomas, Lebakwangi, Cinangka, Baros, dan Kecamatan Bojonegara.
“Sebetulnya ini kegiatan rutin, hanya pas pandemi ini agak tertunda cukup lama karena masing-masing camat sibuk dengan kegiatan vakasinasi dan penanganan Covid-19,” ujar Tatu usai pertemuan.
Baca Juga: Tiket Bus ke Jateng dan Jatim dari Banten Ludes Dipesan Pemudik, Ini Alternatifnya …
Pertemuan sengaja dilakukan untuk mengevaluasi secara keseluruhan capaian vaksinasi yang dilakukan oleh masing-masing kecamatan. “Tadi (kemarin-red) disampaikan ada yang mkasih rendah capaiannya ada yang capaiannya sudah cukup tinggi speerti Kecamatan Jawilan dan Kecamatan Kragilan,” katanya.
Tatu meminta agar para camat yang capaian vaksinasnya masih rendah bisa mencontoh kecamatan yang capaiannya sudah tinggi sehingga bisa mengejar ketertinggalan dan meningkatkan koordinasi dengan stakeholer yang ada di kecamatan.
“Harus ada strategi khsus, seperti kalau ada penyaluran bantuan buka gerai vaksinasi di sana. Jadi harus ada inovasi dan harus kreatif dan tidak monoton dalam memberikan pelayanan vaksinasi,” tuturnya.
Baca Juga: Pelaku UMKM di Kota Serang Kesulitan Modal Usaha
Camat Petir Asep Herdiana mengaku, telah berupaya semaksimal mungkin mengajak masyarakat untuk mengikuti vaksinasi namun partisipasi masyarakat masih relatif rendah. “Kami bersama Muspika pernah mengadakan gebyar vaksin tapi yang datang hanya 16 orang, padahal sebelumnya kami sudah sosialisasi dulu,” katanya.*


















