BANTENRAYA.COM – Persita Tangerang sukes menutup putaran pertama Super League 2025-2025 dengan menduduki posisi ke-5 dalam klasemen sementara.
Catatan yang meyakinkan diraih oleh Persita Tangerang dengan menduduki posisi ke-5 dengan 31 poin di bawah Persib, Borneo FC, Persija, dan Malut United.
Persita Tangerang sukses menduduki posisi ke-5 klasemen sementara dengan catatan terakhir 4 kemenangan dan 1 kekalahan.
Dalam 5 laga terakhir, Pendekar Cisadane sukses meraih 4 kemenangan saat hadapi Persik Kediri (3-0), Arema FC (0-1), Persis Solo (1-3), dan Borneo FC (2-0).
1 kekalahan yang dialami oleh tim asuhan Carlos Pena ialah saat menghadapi Dewa United dalam Derby Banten di Banten International Stadium (1-0).
BACA JUGA: Bursa Transfer Paruh Musim Super League, Persija Tarik Amunisi Baru
Tim yang Rendah Hati Tanpa Meremehkan Lawan
Pencapaian yang sukses diraih oleh Persita Tangerang di paruh musim tentunya tidak didapatkan secara mudah dan instan.
Akan tetapi, pencapaian yang sukses diraih Pendekar Cisadane tentunya buah dari kerja keras yang konsisten dan disiplin.
Dalam setiap pertandingan Persita Tangerang dijalani dengan fokus tanpa memandang status lawan atau meremehkan lawan yang sedang terseok-seok di papan bawah.
Pelatih Pendekar Cisadane, Carlos Pena mengungkapkan bahwa pentingnya sikap rendah hati di tengah hasil positif yang diraih oleh Persita Tangerang.
“Semua laga sama pentingnya. Kami adalah tim yang rendah hati, namun memiliki target yang ambisius,” ujar Pena dikutip dari persitafc.com.
BACA JUGA: Rekrut Fajar Fathurrahman dari Borneo FC, Modal Persija Hadapi Putara Kedua Super League
Selain itu, Pendekar Cisadane juga diuntungkan oleh jeda kompetisi jelang putaran kedua untuk dapat memperbaiki performa tim agar lebih baik.
Jelang putaran kedua Super League 2025-2026 tentunya memberikan ruang evaluasi secara menyeluruh terhadap aspek teknis dan mental.
Pelatih berkebangsaan Spanyol tersebut menilai jeda kompetisi sebagai sebuah momentum berharga untuk memperbaiki detail permainan.
“Tentu ini menjadi momen yang bagus untuk kami di paruh pertama musim. Kami akan jeda sebentar, dan setelah itu akan memikirkan hal menarik lainnya,” paparnya.
Dengan menduduki posisi 5 teratas klasemen sementara, Persita Tangerang berambisi untuk terus meraih hasil positif dan dapat bersaing untuk menjadi juara Super League 2025-2026.***

















